Kepala Desa Kutawaringin dan BPD saat menijau lokasi pembangunan jalan rabat beton yang progres pengerjaannya sudah mencapai 100 persen. Foto: Suherman/HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Hingga saat ini, Pemerintah Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Ciamis, terus menggenjot penerapan pembangunan yang signifikan dan peran serta masyarakat, sehingga kegiatan pembangunan menjadi lebih terukur.
Kepala Desa Kutawaringin, Slamet Bahtiar, mengatakan, kerjasama dengan masyarakat dalam bidang pembangunan infrastruktur telah membuahkan hasil yang memuaskan. Saat ini, semua pembangunan yang menggunakan anggaran Dana Desa (DD) tahap pertama, serta bantuan keuangan lainnya, sudah selesai 100 persen.
“Hal ini tentunya berkat dukungan semua lapisan masyarakat Desa Kutawaringin, yang telah berperan aktif dalam meningkatkan kebersamaan,” terangnya, saat ditemui Koran HR di ruang kerjanya, Selasa (15/08/2017) lalu.
Slamet juga mengatakan, pada kegiatan pembangunan tahap pertama di tahun 2017 ini, Desa Kutawaringin mendapat predikat pertama tercepat dalam menyelesaikan pembangunan fisik. Bahkan saat ini pihak tengah menyusun profosal untuk pencairan DD tahap kedua. (Suherman/Koran HR)