Bakal Calon Bupati Ciamis, DR. H. R. Heri Solehudin Atmawidjaja, saat berdoa di makam Prabu Hariang Kencana, di bilangan Situ Panjalu, Jum`at (30/06/2017). Photo : Deni Supendi/ HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Bakal Calon Bupati Ciamis, DR. H. R. Heri Solehudin Atmawidjaja, Jum`at siang tadi (30/06/2017), melakukan perjalanan religi ke tiga lokasi yang ada di wilayah Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis. Ketiganya antaralain, Pondok Pesantren Sirnarasa, Bumi Alit dan makam Prabu Hariang Kencana.
Perjalanan dimulai dari kunjungan silaturahmi ke Pondok Pesantren Sirnarasa Panjalu. DR. Heri berkesempatan bertemu langsung dengan Syekh Muhammad Abdul Gaos. Pada kesempatan itu, DR. Heri memohon doa dan restu untuk ikut berkompetisi pada Pilkada Ciamis yang akan digelar pada pertengahan tahun 2018 mendatang.
Syekh Muhammad Abdul Gaos pun merestui keinginan DR. Heri untuk ikut bertarung dalam Pilkada Ciamis tahun 2018. Bahkan, Syekh Muhammad Abdul Gaos memberikan cinderamata berupa jas serta sorban kepada DR. Heri.
Perjalanan kemudian dilanjutkan ke Bumi Alit atau tempat penyimpanan pusaka peninggalan Prabu Sanghyang Borosngora. Disana, DR. Heri bersama tim relawan didampingi juru kunci menggelar tawasul. Di Bumi Alit, DR. Heri berupaya mengenang perjalanan sejarah perjuangan leluhurnya Prabu Sanghyang Borosngora.
Terakhir, DR. Heri melakukan perjalanan ke makam keramat Prabu Hariang Kencana. Didampingi sang ayah, DR. Heri memanjatkan doa untuk Prabu Hariang Kencana yang tidak lain merupakan eyang leluhur. DR. Heri mengaku ingin menjadikan sosok serta kesolehan Eyang Prabu Hariang Kencana sebagai tauladan hidup dirinya kedepan. (Deni/R4/HR-Online)