Selasa, April 22, 2025
BerandaTeknologiAplikasiLagi-lagi Whatsapp Perpanjang Dukungan untuk BlackBerry

Lagi-lagi Whatsapp Perpanjang Dukungan untuk BlackBerry

Foto: Net/Ist

Berita Teknologi, (harapanrakyat.com),-

Lagi-lagi Whatsapp memperpanjang dukungannya di OS BlackBerry setelah sebelumnya mengumumkan bahwa di tanggal 30 Juni 2017 aplikasi pesan instan milik Facebook itu bakal menarik dari BlackBerry.

Seperti yang dilansir HR Online dari laman dari Crackberry, Whatsapp memberikan nafas panjang lagi kepada para pengguna OS BlackBerry hingga 31 Desember 2017 yang artinya Whatsapp tak jadi mati di BlackBerry setelah bulan Juni 2017 ini.

Perlu diketahui, perpanjangan dukungan Whatsapp di OS BlackBerry tersebut berlaku bagi pengguna yang memiliki OS BlackBerry lawas seperti BlackBerry 10 dan BlackBerry 7. Sementara untuk BlackBerry Aurora dan KeyOne tidak akan terpengaruh lantaran lebih dahulu beralih ke Android.

Untuk pengguna kedua OS BlackBerry di atas, dianjurkan untuk memperbarui aplikasi Whatsapp ke versi yang paling baru, yakni versi 2.17.1.2 (untuk BlackBerry 10), di toko aplikasi BlackBerry World.

Selain rencana akan menghentikan dukungan pada 30 Juni 2017 di BlackBerry, Whatsapp sebelumnya pernah mengumumkan hal yang sama akan menghentikan di 31 Desember 2016. Namun lagi-lagi Whatsapp memperpanjangnya hingga 30 Juni 2017 dan saat ini juga memperpanjang hingga 31 Desember 2017. Tidak hanya BlackBerry, Whatsapp juga berencana menarik dukungan dari platform lawas lainnya, yakni S40. Namun platform tersebut juga bisa bernafas lega seperti halnya BlackBerry. (Muhafid/R6/HR-Online)

Saddil Ramdani

Ucapkan Salam Perpisahan ke Sabah FC, Saddil Ramdani Siap Merapat ke Persib Bandung?

Mantan pemain Timnas Indonesia, Saddil Ramdani tiba-tiba memberikan kode hendak tinggalkan klub Malaysia, Sabah FC. Kode tersebut kemudian memancing respon dari gelandang Persib Bandung,...
Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Prediksi 6 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U-23 2025, Ada Justin Hubner dan Ivar Jenner

Indonesia sudah resmi menjadi tuan rumah untuk ajang bergengsi Piala AFF U-23, yang akan berlangsung pada 15 hingga 31 Juli 2025. Momen penting ini...
DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

DPRKPLH Ciamis Tinjau Lokasi Pembuangan Kotoran Ayam yang Cemari Udara di Purwasari

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis meninjau lokasi pembuangan kotoran ayam yang mencemari udara di Dusun Padomasan, Desa...
ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

ASEAN All Stars vs MU, Bek Timnas Indonesia Jay Idzes Berpeluang Jadi Kapten

Si Setan Merah, Manchester United, akan menghadapi tim ASEAN All Stars dalam laga khusus pra musim di Malaysia. Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes rumornya...
Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

Puluhan Warga Kabupaten Tasikmalaya Gagal Berangkat Haji

harapanrakyat.com,- Sebanyak 30 warga Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat gagal berangkat haji tahun 2025. Hal itu disampaikan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tasikmalaya saat menggelar manasik...
chat pengakuan Paula Verhoeven

Hotman Paris Sebar Chat Pengakuan Paula Verhoeven Berduaan di Kamar Tamu, Picu Pro Kontra

harapanrakyat.com,- Hotman Paris unggah chat pengakuan Paula Verhoeven yang menyebut dirinya berduaan dengan pria lain di kamar. Alhasil kisruh perceraian antara Paula Verhoeven dan...