Pengguna Flakka yang menghebohkan medsos karena efeknya menjadi seperti zombie. Foto: Net/Ist
Berita Kesehatan, (harapanrakyat.com),-
Akhir-akhir ini dunia maya kembali digegerkan dengan tayangan video beberapa orang yang mengalami efek aneh setelah mengkonsumsi narkoba jenis Flakka. Bahkan, video yang menyebar di medsos tersebut menjadi viral.
Dalam tayangan video mengerikan itu, orang yang mengkonsumsi Flakka akan mengalami seperti halnya zombie. Sementara itu, penyebaran Flakka menurut berbagai sumber sudah beredar di Amerika dan Eropa sejak beberapa tahun lalu.
Meskipun jenis narkoba tersebut dipastikana belum masuk wilayah Indonesia, namun BNN dan Kemenkes RI telah mengkaji narkotika sintesis jenis baru tersebut dan menyebutnya dengan nama kimia Alfa PVP sebagaimana diatur dalam Permenkes No 2 Tahun 2017.
Menurut kajian BNN dan Kemenkes, zat adiktif tersebut sangat membahayakan, terutama karena kandungan fentanyl derifat yang mana memiliki potensi 10.000 lebih kuat dari pada morfin atau sama halnya 100 lebih kuat dari pada heroin. (Muhafid/R6/HR-Online)