Berita Banjar (harapanrakyat.com),- Hujan deras yang mengguyur Kota Banjar dan sekitarnya sore tadi, mengakibatkan Jalan Langensari atau tepatnya di depan pasar Muktisari terendam banjir, Sabtu (08/04/2017).
Menurut Ucup (34), warga Langensari, banjir tersebut diduga dari drainase yang buruk, sehingga pada saat hujan turun air tidak bisa mengalir.
“Setiap hujan deras pasti banjir, dan ini diduga dari drainase yang buruk sehingga tidak bisa menampung air hujan,” ujarnya kepada HR Online.
Banjir setinggi lutut orang dewasa tersebut, kata Ucup, menyebabkan beberapa kendaraan bermotor, terutama sepeda motor, mengalami mogok. Ia pun berharap kepada pemerintah untuk mencari solusinya supaya jika hujan turun tidak banjir seperti ini.
“Akibat banjir ini, beberapa kendaraan terutama sepeda motor mengalami mogok. Saya berharap pemerintah secepatnya mencari solusi agar jika turun hujan tidak banjir lagi seperti ini,” katanya. (Hermanto/R6/HR-Online)