Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisDinas PUPRP Ciamis Siap Realisasikan Rp. 201 miliar

Dinas PUPRP Ciamis Siap Realisasikan Rp. 201 miliar

Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan Kabupaten Ciamis, Kusdiana. Photo: Eli Suherli/HR

Berita Ciamis,(harapanrakyat.com),-

Program pembangunan di Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang dan Pertanahan Kabupaten Ciamis tahun anggaran 2017 menganggarkan sekitar Rp. 201 miliar yang berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Alokasi Umum (DAU) dan Bantuan Provinsi (Banprov) dan anggaran tersebut di bagi menjadi empat bidang pekerjaan.

Menurut Kepala Dinas PUPRP, Kusdiana, setelah selesai tahapan pertama, yaitu penghitungan anggaran dan jumlah pekerjaan, saat ini pihaknya sedang menyiapkan tahapan untuk lelang. Sehingga, yang direncanakan akan bisa segera dilaksanakan.

“Kini tinggal lelang saja. Artinya program pembangunan yang berada di dinas PUPRP sudah siap untuk dilaksanakan kembali dalam anggaran murni tahun 2017. Dengan begitu, program pembangunan yang berkelanjutan bisa terus dijalankan sesuai dengan keinginan masyarakat,” ungkapnya kepada Koran HR, Senin (03/04/2017) lalu.

Anggaran Rp 201 miliar lebih itu, lanjut Kusdiana, akan dialokasikan untuk perbaikan jalan, jembatan, irigasi dan pembangunan gedung kantor kecamatan serta gedung DPRD Ciamis. Namun semuanya akan direalisasikan ketika proses lelang selesai.

Ia menambahkan, untuk perbaikan jalan dan jembatan, alokasi anggarannya sekitar Rp. 150 miliar. Perbaikan tersebut dimaksud untuk pengaspalan hotmix Rp. 50 miliar dan sisananya untuk aspal lapen serta pembangunan 13 jembatan. Sementara itu, untuk perbaikan jaringan irigasi ada sekitar 114 kegiatan dengan anggaran Rp. 32,4 miliar dan Rp. 18,5 miliar untuk membangun kecamatan dan juga gedung DPRD Ciamis.

“Mudah-mudahan pertengahan bulan April tahun 2017 proses lelang sudah bisa dilaksanakan dan program pembangunan sudah terlaksana dengan baik supaya anggaran yang sudah terserap bisa digunakan seusai tahapan yang dilaksanakan kami,” jelasnya.

Lebih jauh, Kusdiana menegaskan untuk proses lelang semuanya sudah dipersiapkan dan sudah tidak ada perubahan lagi. Artinya, semua pekerjaan yang sudah siap dilelangkan tidak berubah. Sehingga apa yang diharapkan oleh warga masyarakat bisa segera terwujud seperti halnya pengaspalan jalan dengan hotmix.

Bahkan, kata Kusdiana, sesuai dengan keinginan Bupati Ciamis, Iing Syam Arifin, untuk pengaspalan hotmix bisa selesai sebelum lebaran. Maka dari itu, proses tahapan untuk perbaikan jalan berkas lelangnya dalam awal bulan ini akan segera masuk tahapan lelang.

“Kita tunggu saja proses lelang dalam bulan ini. Pekerjaan sudah bisa dilaksanakan sesuai tahapan. Untuk itu, kami menghimbau kepada seluruh warga masyarakat supaya senantiasa menjaga dan merawat hasil dari program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah Ciamis,” pungkasnya. (Es/R6/Koran HR)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...