Berita Banjar, (harapanrakyat.com),- Pasca insiden pelemparan yang dilakukan oleh sejumlah orang terhadap suporter Persija, The Jack Mania, di Stasiun Kereta Api Kiaracondong Bandung, pada Jum’at malam (23/03/2017), sekitar pukul 20.00 WIB, aparat keamanan dari Polres Banjar, menjaga ketat Stasiun Kereta Api Banjar, Minggu (26/03/2017).
Pasalnya, rombongan The Jack Mania yang hendak pulang dari Cilacap ke Jakarta menggunakan Kereta Api Serayu, melintasi Kota Banjar. Beberapa anggota kepolisian dari Polres Banjar pun berjaga di empat titik, yakni di Stasiun KA Banjar, pintu perlintasan kereta api Jalan Kapten Jamhur, pintu perlintasan kereta api di Karangpucung, dan di Stasiun KA Karangpucung.
“Ini intruksi dari pimpinan. Kami berjaga di empat titik sampai kereta api yang membawa rombongan suporter Persija lewat,” terang salah satu petugas, Aipda. Yudi, kepada HR Online.
Hingga kereta api tersebut melintas sekitar pukul 20.15 WIB dari Kroya tujuan Jakarta, situasi di empat titik lokasi itu aman dan lancar, tidak terjadi hal-hal yang tak diinginkan.
Seperti diketahui sebelumnya, pada Jum’at (23/03/2017) malam, telah terjadi insiden pelemparan di Stasiun Kiaracondong Bandung oleh beberapa orang terhadap The Jack Mania yang menaiki KA Serayu jurusan Jakarta-Kroya, saat suporter Persija tersebut akan menyaksikan turnamen Cilacap Cup di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Jawa Tengah, dari tanggal 24-25 Maret 2017. (Hermanto/R3/HR-Online)