Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisBupati Ciamis Berharap Kasus Pungli Dishub Tak Ditangani Polisi

Bupati Ciamis Berharap Kasus Pungli Dishub Tak Ditangani Polisi

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Pasca Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Tim Sapu Bersih Pungutan Liar (Saber Pungli), terhadap pegawai Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pengujian Kendaraan Bermotor Dinas Perhubungan (Dishub) Ciamis, Bupati Ciamis, H. Iing Syam Arifin, memanggil dua pejabat Dishub, yakni Kepala Dishub Ciamis, Nana Supriatna, dan Sekretaris Dishub, Edi Yulianto. 

“Terus terang kami prihatin dan sangat menyesalkan adanya kejadian itu. Kami pun sepenuhnya menyerahkan penanganan masalah ini kepada pihak penegak hukum, biarkan proses penegakkan hukum berjalan,” ucap Iing, usai memanggil kedua pejabat tersebut, di Pendopo Ciamis, Rabu (01/03/2017).

Meski begitu, Iing berharap penanganannya tidak dilakukan oleh aparat kepolisian tetapi oleh pihak Inspektorat sebagai pengawas internal. Dengan alasannya nilai pungli yang terjadi tidak terlalu besar.

Dia mengungkapkan, bahwa berdasarkan pengakuan dari pihak Dishub, uang yang dijadikan sebagai barang bukti senilai Rp.3.625.000. Uang tersebut hendak disetorkan ke kas daerah sebagai pendapatan dari sektor pengujian kendaraan bermotor.

“Tapi itu baru pengakuan sepihak dari Dishub. Kita tunggu saja hasil penyelidikan polisi,” kata Iing. (Eva/R3/HR-Online)

Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...
Pesta ulang tahun kucing di Banyuwangi dirayakan mewah

Ulang Tahun Kucing di Banyuwangi Dirayakan Mewah, Biduan dan Orkes Ramaikan Pesta

harapanrakyat.com,- Sebuah pesta ulang tahun kucing sukses mencuri perhatian warganet. Bukan tanpa alasan, pasangan suami-istri di Banyuwangi, Jawa Timur, merayakan ulang tahun tiga ekor...
Misteri Mayat Mengapung di Sungai Cipeles Sumedang Terungkap, Ini Identitas Korban

Misteri Mayat Mengapung di Sungai Cipeles Sumedang Terungkap, Ini Identitas Korban

harapanrakyat.com,- Identitas mayat yang mengapung di aliran Sungai Cipeles, kawasan Bendung Rengrang, Desa Cijambe, Kecamatan Paseh, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, akhirnya terungkap. Korban ternyata...
Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Masa Pakai Shockbreaker Mobil, Tahu Kapan Harus Ganti

Shockbreaker punya tugas besar, seperti dapat meredam setiap guncangan dari jalan supaya mobil tetap stabil. Tapi, seperti manusia, ini juga punya umur. Kalau sudah...
dokter kandungan yang diduga lecehkan ibu hamil di Garut

Dokter Kandungan Lecehkan Ibu Hamil di Garut Viral, Mantan Istri Buka Suara

harapanrakyat.com,- Dokter kandungan inisial MSF asal Kabupaten Garut, Jawa Barat diduga lecehkan ibu hamil hingga viral di media sosial. Saking viralnya, mantan istri MSF...