Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranBatuan Berbentuk Candi Ditemukan di Mangunjaya Pangandaran

Batuan Berbentuk Candi Ditemukan di Mangunjaya Pangandaran

Tim peneliti dari Balai Pelestarian Cagar Budaya saat melakukan penelitian kepurbakalaan di kawasan Objek Wisata Goa Sutrareregan, tepatnya di Desa Selasari, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Minggu (12/03/2017). Foto: Asep Kartiwa/HR

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Tim peneliti dari Balai Pelestarian Cagar Budaya Banten ternyata menurunkan dua tim yang masing-masing terdiri 8 orang untuk melakukan penelitian kepurbakalaan di wilayah Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Satu tim melakukan penelitian di kawasan Objek Wisata Goa Sutrareregan, di Desa Selasari, Kecamatan Parigi. Sementara satu tim lagi melakukan penelitian di Kecamatan Mangunjaya.

Ketua Tim Peneliti dari Balai Konservasi Cagar Budaya, Soni Prasetya Wibawa, kepada HR Online, Minggu (12/03/2017), mengungkapkan, tim peneliti yang diturunkan di Kecamatan Mangunjaya untuk kepentingan penelitian menyusul ditemukannya sebuah batuan yang berbentuk seperti candi.

“Untuk penelitian di Mangunjaya belum bisa kami laporkan. Karena tim masih bekerja dan belum mendapat kesimpulan dari penelitiannya. Mudah-mudahan besok (hari ini) ada perkembangan dari hasil penelitian di Mangunjaya,” ujarnya.

Sementara hasil penelitian di Goa Peteng dan Goa Panggung atau di kawasan Objek Wisata Goa Sutrareregan, tepatnya di Desa Selasari, Kecamatan Parigi, sudah ada titik terang, meski penelitian masih terus dilakukan. Tim peneliti di lokasi itu menemukan sejumlah fosil purbakala berupa gigi gajah purba dan serpihan gerabah.

Adanya temuan ini tentunya sangat mengejutkan. Pasalnya, goa yang sebelumnya jarang di jamaah manusia ini, ternyata ditemukan jejak kehidupan manusia purba. Terlebih, ketika ditemukan serpihan gerabah atau alat pertanian di Goa Panggung. Hal itu menunjukan bahwa manusia purba yang mendiami gua tersebut sudah mengenal pertanian.

Sementara terkait asal muasal gigi gajah purba yang ditemukan di Goa Petang, masih dalam penelitian. Karena meski ditemukan gigi gajah purba, tidak serta merta bahwa di lokasi itu dulunya terdapat populasi gajah. Bisa saja gigi gajah purba itu merupakan benda koleksi manusia purba. Konon, gigi gajah kerap dijadikan jimat atau benda pusaka oleh manusia zaman dulu. (Askar/R2/HR-Online)

Berita Terkait

Fosil Gigi Gajah Purba Ditemukan di Goa Sutrareregan Pangandaran

Pasca Ditemukan Fosil, Goa Sutrareregan Pangandaran Diusulkan Jadi Cagar Budaya

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...