Photo: Ilustrasi net/Ist.
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Untuk mendeteksi seluruh aktifitas di kantor desa, baik mengawasi para pegawai dalam melayani masyarakat maupun memantau adanya indikasi tindak kejahatan, Kantor Desa Ciakar, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dipasangi CCTV.
Saat ditemui HR Online, Jum’at (17/02/2017), Kepala Desa Ciakar, Sulaeman Nurdjamal, mengatakan, dengan dipasangnya CCTV setidaknya masyarakat yang keluar masuk kantor desa dapat diketahui. Baik yang memerlukan pelayanan maupun orang yang mau melakukan tindakan kejahatan.
Menurutnya, meski setiap malam ada petugas ronda, namun pemasangan CCTV juga merupakan langkah untuk mengawasi para pegawai dalam melayani masyarakat. Tak hanya itu, CCTV juga berguna untuk meningkatkan disiplin pegawai dalam bekerja.
“Kalau absensi para staf maupun kepala dusun dipasang finger print, sehingga pegawai yang datang terlambat atau pulang sebelum waktunya bisa diketahui berdasarkan data yang ada di finger print,” kata Sulaeman.
Sedangkan, jika ada staf atau kepala dusun yang tidak hadir atas dasar tugas yang diperintahkan, maka absensi yang dilaporkan ke tingkat kecamatan harus disertai dengan keterangan dari kepala desa.
Pengisian absensi dengan menggunakan finger print dapat dipastikan disiplin kerja akan meningkat, karena tidak bisa direkayasa. “Terkait CCTV, itu hanya dipasang di empat titik yang dianggap perlu,” pungkas Sulaeman. (Dji/R3/HR-Online)