Gua Citumang Pangandaran. Photo: net/Ist
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Wisata Citumang Pangandaran selain menawarkan pesona alam yang sejuk dan sungai jernih, wisatawan juga dimanjakan dengan adanya sebuah gua yang disebut Sanghyang Tikoro (Batara tenggorokan).
Abdul Rohman, salah satu pemandu di Citumang, mengatakan, di lokasi green valley atau Citumang, wisatawan bisa melakukan berbagai aksi seperti bodyrafting.
“Di sungai wisatawan bisa berfoto-foto, apalagi di dalam gua. Dengan tarif yang terjangkau, pengunjung bisa menikmati keindahan alam yang ada di sini,” katanya kepada HR Online, Minggu (11/12/2016).
Sementara itu, wisatawan asal Jakarta, Santo, merasa kagum dengan kejernihan air sungai yang berada di Citumang. Menurutnya, di Jakarta cukup sulit menjumpai air jernih yang disediakan oleh alam.
“Awalnya menakutkan, tapi setelah mendapat penjelasan dari pemandu, saya mencoba memberanikan diri dan ternyata asik juga,” katanya.
Hal senada juga diungkapkan Yuli, wisatawan asal Jakarta. Ia tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut untuk mengabadikan keindahan alam Pangandaran dengan berfoto-foto. “Saya betah kalau melihat dan merasakan kondisi alam yang masih alami seperti di Citumang ini,” singkatnya. (Ntang/R6/HR-Online)