Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisAtlet Karate Minim Prestasi, Wabup Ciamis Minta Tingkatkan Pembinaan

Atlet Karate Minim Prestasi, Wabup Ciamis Minta Tingkatkan Pembinaan

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dalam membangun serta menciptakan atlet berprestasi di Kabupaten Ciamis harus didukung oleh kepengurusan organisasi yang kuat, sehingga apa yang dicita-citakan bersama dapat mudah tercapai.

Hal itu diungkapkan Wakil Bupati Ciamis, Oih Burhanudin, saat menghadiri Pelantikan Pengurus Federasi Karate-Do Indonesia Kabupaten Ciamis, bertempat di Aula Gedung DPRD Kabupaten Ciamis, Senin (5/12/2016).

Oih mengatakan, setelah dilantiknya kepengurusan Forki baru, diharapkan bisa mencetak prestasi pada cabang olahraga karate pada berbagai event kejuaraan.

Oih pun meminta kepada kepengurusan FORKI agar bisa mencetak atlet putra daerah yang bisa berprestasi di berbagai tingkatan kejuaraan. Pasalnya, ujar dia, pada tahun sebelumnya atlet karate Ciamis sangat minim prestasi.

“Kini dan yang akan datang, harus menjadi bahan evaluasi kita bersama. Kelemahan dalam pembinaan harus sama-sama diperbaiki. Dan kita harus mempersiapkan atlet-atlet handal untuk mengikuti berbagai tingkatan event dan bisa menghasilkan prestasi,”tegasnya.

Jika dilihat dukungan sarana prasarana olahraga, sambung Oih, Kabupaten Ciamis sudah layak mengukir prestasi dalam berbagai cabang olahraga. Karena dari tahun ke tahun Pemkab Ciamis terus memperbaiki dan membangun sarana dan prasarana olahraga.

“Seperti arena Sirkuit BMX, Lapangan Atletik dan sekarang ditambah lagi dengan Gedung Kesenian yang sudah disepakati bersama akan dijadikan Gedung Olahraga Bela Diri. Kami berharap dengan adanya fasilitas tersebut bisa meningkatkan prestasi olahraga Ciamis,”katanya.

Oih juga mengatakan, masyarakat Ciamis harus bisa menikmati, mengikuti dan menyukai olahraga. Dengan aktifnya kepengurusan seluruh cabor dalam membina prestasi olahraga,  diharapkan bisa mangajak seluruh elemen masyarakat Ciamis untuk menggeluti olahraga yang disukai.

“Selain mencetak atlet berprestasi, seluruh organisasi cabor pun harus bisa memasyarkatkan olahraga untuk mencetak masyarakat sehat. Apabila masyarakatnya sehat, pemerintah pun akan mudah mengajak membangun daerah secara bersama-sama,” pungkasnya. (Tantan/R2/HR-Online)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...