Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita CiamisInsiden Lakalantas di Ciamis, Satu Tewas Tiga Dilarikan ke RSUD

Insiden Lakalantas di Ciamis, Satu Tewas Tiga Dilarikan ke RSUD

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),- Dua sepeda motor terlibat tabrakan di Jalan Raya Payungsari-Payungagung, tepatnya di Dusun Lengkongsari, RT 09 RW 03, Desa Payungsari, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Minggu (20/11/2016) sore, sekitar 16.15 WIB.

Baca juga: Diganggu Gerombolan Bermotor, Dua Truk di Ciamis Terlibat Kecelakaan

Radi (69), warga Lengkongsari, ketika dimintai keterangan, Minggu (20/11/2016), menyebutkan, insiden tersebut melibatkan Honda Vario dengan Nopol Z 6401 TP dengan Yamaha Jupiter Z 924 HU.

Menurut Radi, Honda Vario yang dikendarai Risan Basri (13) dan Ari Sobari (13), datang dari arah Payungagung menuju arah Payungsari. Setibanya di TKP, Risan mengambil jalur terlalu ke kanan.

“Honda Vario itu kemudian tabrakan dengan Yamaha Jupiter yang dikendarai Ade Burhan dan Dadan yang datang dari arah berlawanan. Dalam insiden itu, para pengendara mengalami luka dan dievakuasi ke Puskesmas Panumbangan,” katanya.

Baca juga: Ngeri! Pemotor di Ciamis Tewas Akibat Kepalanya Pecah Tergilas Bus

Senada dengan itu, Halim, saksi mata lainnya, menyebutkan, Risan Basri meninggal dunia saat mendapat perawatan medis di Puskemas Panumbangan. Sementara pengendara yang lainnya terpaksa dirujuk ke RSUD Ciamis karena luka berat.

Paur Humas Polres Ciamis, Aiptu Iis Yeni Idaningsih, ketika dikonfirmasi HR via telepon seluler, Minggu (20/11/2016), membenarkan insiden tabrakan tersebut. Menurut dia, kasus kecelakaan tersebut sudah ditangani Unit Satlantas Polres Ciamis. (Deni/R4/HR-Online)

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...
eks pemain sirkus Taman Safari

Ini 4 Tuntutan dari Eks Pemain Sirkus Taman Safari yang Mengaku Jadi Korban Kekerasan

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan kekerasan yang melibatkan eks pemain sirkus Taman Safari baru-baru ini membuat heboh publik. Beberapa korban yang berasal dari Oriental Circus Indonesia...
Izin tambang di Jabar

Tegas, Dedi Mulyadi Tak Segan Cabut Izin Tambang di Jabar Jika Melanggar Aturan

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi tidak segan-segan mencabut izin tambang jika menyalahi aturan. Hal itu ditegaskan Dedi saat inspeksi mendadak ke lokasi...
Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Advan Soulmate, Laptop Terjangkau untuk Berbagai Kebutuhan

Banyak orang berpikir bahwa laptop terjangkau pasti memiliki banyak keterbatasan. Namun, tidak semua laptop murah mengecewakan. Beberapa merek lokal mulai menghadirkan produk dengan spesifikasi...