Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisRektor Unigal Ciamis; Dosen Wajib Lakukan Penelitian

Rektor Unigal Ciamis; Dosen Wajib Lakukan Penelitian

Photo: Ilustrasi net/Ist

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Rektor Universitas Galuh (Unigal) Ciamis, Yat Rospia Brata, menyatakan bahwa dosen wajib melakukan penelitian dan pengabdian sebagai kewajiban wujud melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

“Penelitian tidak ditekankan untuk para peneliti saja karena sebenarnya semua orang dapat melakukan kegiatan meneliti. Karena setiap orang telah dianugrahi oleh Sang Pencipta alat untuk meneliti atau berpikir. Dengan berpikir, peneliti selalu berusaha untuk menghasilkan sesuatu yang ditelitinya itu akan lebih baik. Dengan berpikir juga, setiap orang mengupayakan agar hidupnya lebih baik, lebih bermanfaat dan lebih bermutu,” katanya.

Yat menuturkan, para dosen dapat terus meningkatkan kegiatan penelitian yang dibiayai oleh Yayasan maupun pemerintah, sehingga dapat meningkatkan keilmuan di bidangnya masing-masing dan dapat berguna bagi mahasiswa yang dibimbingnya.

“Mustahil mahasiswa mendapat pengetahuan yang berkembang apabila dosennya tidak pernah melakukan penelitian,” katanya.

Menurut Yat, dengan melakukan penelitian dosen akan meningkatkan alur berfikir. Setelah itu, dosen juga diharapkan dapat melakukan kegiatan pengabdian pada masyarakat sebagai sumbangsih keilmuan di masyarakat.

“Serta dapat mengisi jurnal ilmiah dan menciptakan buku ajar,” katanya.

Lebih lanjut, Yat menambahkan, hal itu sudah diatur dalam Permenristek Dikti Nomor 44 Tahun 2015 tentang kewajiban dosen melakukan penelitian ilmiah. Dengan begitu, dosen bisa menjadi pembimbing akademik yang berkualitas dan mampu mendukung upaya pemerintah dalam membangun Indonesia lebih baik. (Heri/Koran HR)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...