Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita PangandaranPoktan Karya Mandiri Pangandaran Sambut Positif Program Asuransi Pertanian

Poktan Karya Mandiri Pangandaran Sambut Positif Program Asuransi Pertanian

Photo: Ilustrasi net/Ist

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Para anggota Kelompok Tani Karya Mandiri, Desa Jangraga, Kecamatan Mangunjaya, Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat, menyambut baik adanya program asuransi pertanian. Hal itu terungkap saat kegiatan sosialisasi program asuransi pertanian, yang digelar minggu lalu.

Pada kesempatan itu, BP3K Kecamatan Mangunjaya, Nurjaman, Sp., mengimbau petani agar tidak asal-asalan saat bercocok tanam meski ada program asuransi pertanian. Menurut dia, petani harus tetap bercocok tanam seperti seharusnya. 

“Dalam bercocok tanam padi, memang dijamin oleh asurasi pertanian. Asuransi pertanian bisa diklaim setelah masa tanam 10 hari, dengan cacatan kerugian mencapai 70 persen. Petani cukup membayar premi asuransi sebesar Rp. 5.200 perseratus bata dalam satu tahun,” katanya.

Nurjaman juga berharap semua anggota Kelompok Tani Karya Mandiri ikut serta dalam program asuransi pertanian tersebut. Menurut dia, keberadaan asuransi pertanian akan sangat bermanfaat bagi petani.

Ketua Kelompok Tani Karya Mandiri, Adang Suhendaryono, mengaku sangat menyambut baik program asuransi pertanian. Menurut dia, keberadaan program tersebut bisa menjamin kesejahteraan petani.

“Apalagi para petani sering mengalami gagal panen yang disebabkan oleh hama atau kebanjiran. Maka dari itu, anggota Kelompok Tani Karya Mandiri kami semuanya masuk asuransi pertanian,” katanya.

Komariah, anggota Kelompok Tani Karya Mandiri, mengaku sangat setuju dengan adanya program asuransi pertanian. Dia mengaku selama ini seringkali mengalami kerugian akibat hama dan musibah banjir.

“Selama ini petani cuma bisa gigit jari saat gagal panen. Dan saat akan mulai masa tanam selalu kebingungan karena modal habis pada masa sebelumnya,” kata Komariah. (Andri/Koran HR)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...