Minggu, April 27, 2025
BerandaBerita BanjarKetua DPRD Kota Banjar Tolak Hutan Produksi

Ketua DPRD Kota Banjar Tolak Hutan Produksi

Bencana longsor yang terjadi di perbatasan antara Desa Mulyasari dan Kelurahan Pataruman Kota Banjar. Photo: Muhafid/HR

Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-

Ketua DPRD Kota Banjar, Drs. Dadang R Kalyubi, M.Si., juga menyikapi persoalan warganya yang berada di lereng Gunung Sangkur, tepatnya di wilayah Kecamatan Pataruman, Kota Banjar.

Ia menilai, kondisi cuaca di sejumlah wilayah sedang buruk akibat diguyur hujan, dan mengakibatkan kawasan hutan yang seharusnya menjadi penyerap air justru tidak optimal. Akibatnya, bencana banjir serta longsor pun tidak bisa dihindari.

“Memang benar, Kota Banjar setiap diguyur hujan tidak lepas dari bencana longsor. Kalau banjir hanya sesaat saja. Namun yang menjadi persoalan adalah, kawasan hutan yang terdiri dari berbagai jenis pohon penyerap air, seperti pohon jati, malah tidak maksimal karena penebangan oleh pihak Perhutani. Meskipun mereka memiliki alasan bahwa kawasan tersebut sebagai lahan produksi,” jelasnya, kepada Koran HR, saat dihubungi via telepon selulernya, Selasa (25/10/2016) pekan lalu.

Karena dengan kawasan hutan produksi, lanjut Dadang, pohon jati kerap ditebang yang mengakibatkan tanah tidak bisa menyerap air sehingga longsor terjadi. Meskipun pihak Perhutani memiliki prosedur tersendiri dalam melakukan penebangan kayu, tapi pada kenyataannya justru berbeda dengan yang diharapkan.

“Maka kesimpulannya, saya selaku wakil rakyat Kota Banjar, menolak kawasan hutan produski dan memilih semua kawasan hutan yang ada di Banjar dijadikan kawasan hutan lindung maupun hutan konservasi. Hal tersebut guna melestarikan alam agar tidak terjadi lagi bencana,” tandas Dadang.

Seperti Diberitakan sebelumnya, sebanyak 20 warga di Lingkungan Panatasan, Kelurahan, Pataruman, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, yang berada di lereng Gunung Sangkur, merasa resah akibat longsoran tanah dan banjir yang selalu membayangi saat hujan tiba.

Pasalnya, pada tahun 2014, penebangan kayu jati oleh pihak Perhutani mengakibatkan longsor yang terjadi pada Minggu (09/10/2016) lalu di perbatasan antara Desa Mulyasari dan Kelurahan Pataruman.

Kekhawatiran mereka juga disebabkan oleh sejarah yang melekat di kampung Curug Taneuh, yakni di Lingkungan Panatasan pada tahun 1970 mengalami bencana longsor setelah sebelumnya terjadi penebangan besar-besaran oleh pihak Perhutani. Sehingga, warga yang berada di bawah lereng gunung tertimpa longsor dan rumah mereka rata dengan tanah. (Muhafid/Koran HR)

Berita Terkait

Nanang Desak Pemkab Ciamis, Pangandaran dan Kota Banjar Evaluasi Hutan Produksi

DPRD Ciamis Tuding Perhutani Terlalu Komersil Kelola Hutan

Alves Resmi Tinggalkan Persib

Rumor Masuk Malut United, Ciro Alves Resmi Tinggalkan Persib Bandung

Ciro Alves resmi tinggalkan Persib Bandung. Informasi tersebut ia bagikan melalui media social pribadinya pada Minggu (27/4/2025). Pemain asal Brazil ini memang tak melanjutkan...
Ciro Alves

Juara BRI Liga 1 Bisa Jadi Gelar Terakhir Ciro Alves Bersama Persib Bandung

Ciro Alves, bek andalan Persib Bandung dikabarkan angkat kaki setelah musim ini selesai. Kabar tersebut sudah menjadi perbincangan sejak awal tahun 2025. Kontrak Ciro akan...
Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

Geger! Warga Rejasari Kota Banjar Temukan Mayat Pria Mengambang di Sungai Citanduy

harapanrakyat.com,- Warga di Dusun Rancabulus, Desa Rejasari, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, Jawa Barat, digegerkan dengan penemuan mayat yang mengambang di Sungai Citanduy. Mayat pria...
Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

Kecelakaan di Cikoneng Ciamis, Truk Boks Tabrak Minibus

harapanrakyat.com,- Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Ciamis-Tasikmalaya tepatnya di Desa Cikoneng, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat pada Minggu (27/4/2025). Adapun kendaraan yang...
Kevin Ray Mendoza

Kevin Ray Mendoza Bawa Persib Bandung Clean Sheet pada Pekan ke-30 BRI Liga 1

Kevin Ray Mendoza berhasil membawa Persib Bandung clean sheet pada pekan ke-30 BRI Liga 1 saat bertemu dengan tim penghuni dasar klasemen, yaitu PSS...
Klub Sepak Bola Indonesia

Selamat! Persib Bandung Jadi Klub Sepak Bola Indonesia Terpopuler di Asia

Persib Bandung ternyata punya popularitas besar di kancah benua Asia. Terbaru, Persib Bandung menorehkan prestasi sebagai klub sepak bola Indonesia terpopuler se-Asia. Prestasi tersebut dinilai...