Senin, April 21, 2025
BerandaBerita CiamisKejuaraan Balap Sepeda BMX Internasional akan Digelar di Sirkuit Galuh Ciamis

Kejuaraan Balap Sepeda BMX Internasional akan Digelar di Sirkuit Galuh Ciamis

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Pasca digunakan penyelenggaran PON XIX Jabar, Sirkuit BMX Galuh Ciamis yang berlokasi di Kelurahan Cigembor, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, rencananya akan digunakan kejuaraan balap sepeda BMX internasional yang sedianya digelar pada bulan Desember mendatang.

Ketua Pengda ISSI (Ikatan Sport Sepeda Indonesia) Kabupaten Ciamis, Iing Syam Arifin, mengatakan, sirkuit BMX Galuh Ciamis tak hanya untuk digunakan penyelenggaran PON Jabar saja, tetapi setelahnya akan digelar beberapa kejuaraan internasional maupun tingkat nasional.

“Kalau tidak ada agenda kejuaraan selanjutnya, tentunya sirkuit ini mubazir. Makanya, kami sudah sepakat dengan Pengda ISSI pusat agar mengagendakan kejuaraan balap sepeda BMX tingkat nasional maupun internasional,” ujar Bupati Ciamis ini, kepada HR Online, Minggu (02/10/2016).

Iing menambahkan, setelah sirkuit BMX Galuh Ciamis digunakan venue PON Jabar, keberadaannya kini sudah dikenal di kalangan klub balap sepeda BMX di seluruh Indonesia. Terlebih, kata dia, saat digelar kejuaraan pra event sebelum penyelenggaraan PON Jabar, banyak klub sepeda BMX dari berbagai daerah di Indonesia turut ambil bagian.

“Artinya, sirkuit BMX Galuh Ciamis tak hanya dikenal di kalangan atlet PON saja, tetapi atlet sepeda dari anggota klub pun sudah pernah mencoba mengikuti kejuaraan di sirkuit ini,” ujarnya.

Pada bulan Desember mendatang, kata Iing, sudah diagendakan kejuaraan balap sepeda BMX berskala internasional yang akan diikuti sejumlah klub dari berbagai daerah di Indonesia maupun dari luar negeri.

“Setiap tahun kami akan mengagendakan 3 sampai 4 kejuaraan berskala nasional maupun internasional di Sirkuit Galuh. Selain itu, sirkuit ini pun akan disewakan untuk arena berlatih klub sepeda BMX dari berbagai daerah, termasuk akan digunakan klub lokal asal Ciamis untuk berlatih. Karena saat ini sudah bermunculan klub sepeda BMX di Ciamis,” pungkasnya. (Bgj/R2/HR-Online)

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

Reaktivasi Jalur Rel Kereta Api Banjar-Pangandaran Masuk Rencana Tata Ruang Wilayah

harapanrakyat.com,- Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Banjar, Jawa Barat, memastikan program reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran-Cijulang sudah tertuang dalam rencana tata...
Raka Cahyana

Tren Kembali Positif, Raka Cahyana: Kemenangan Persija untuk Jakmania!

Persija Jakarta menuai sorotan tajam karena tren negatif sejak awal tahun ini. Setelah berhasil mengalahkan Persik Kediri, tren negatif tersebut akhirnya berhenti. Bintang muda...
Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Pamulihan Sumedang, Sejumlah Rumah dan Fasilitas Sekolah Rusak

harapanrakyat.com,- Angin puting beliung menerjang dua Dusun di Desa Pamulihan, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Senin (21/4/2025) sore. Merusak sejumlah rumah dan fasilitas...
Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kaca Spion Mobil Bulat, Kecil tapi Perannya Besar

Kalau Anda suka memperhatikan detail mobil, pasti pernah lihat spion yang bentuknya bulat dan unik. Spion mobil jenis ini biasanya menonjol di sisi mobil,...
Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya

Ribuan Warga Terdampak Banjir Luapan Sungai Ciputrahaji Ciamis, Ini Data Lengkapnya 

harapanrakyat.com,- Pasca terjadinya banjir, Pemdes Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis merilis jumlah total rumah yang terendam banjir luapan sungai Ciputrahaji. Kepala Desa Sindangrasa Egi Suprayoga...
Kartu Berdaya untuk Masyarakat

Kata Wali Kota Banjar Program Kartu Berdaya untuk Semua Masyarakat, Begini Ketentuannya!

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menegaskan bahwa Program Kartu Berdaya merupakan program pemerintah kota untuk semua masyarakat yang memenuhi persyaratan. Pemanfaatan program tersebut...