Senin, April 21, 2025
BerandaBerita Ciamis‘Serambi Kampus’ Tempat Hangout di Ciamis yang Murah Meriah

‘Serambi Kampus’ Tempat Hangout di Ciamis yang Murah Meriah

Rasyadan Alghazian Grantiarno pemilik ‘Serambi Kampus’. Foto Deni Supendi/HR

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Rasyadan Alghazian Grantiarno, mahasiswa semester 5, Jurusan Foodservice Business and Management Kyungsung University, Korea Selatan, mencoba peruntungan dengan membuka tempat hangout bernama ‘Serambi Kampus’, di Jl. Arya Janggala Nomor 2 atau depan Fakultas Teknik Universitas Galuh Ciamis.

Ketika ditemui Koran HR, pekan lalu, Rasyadan mengaku ingin berbagi pengalaman dengan mahasiswa Universitas Galuh. Diapun membuka ‘Serambi Kampus’ sebagai tempat nongkrong, mengerjakan tugas sekaligus tempat kuliner.

“Sementara ini kami memang masih soft opening. Kami mencoba menjaring menu yang disukai teman-teman mahasiswa di lingkungan kampus Unigal,” katanya.

Rasyadan mengungkapkan, grand opening ‘Serambi Kampus’ akan dilakukan pada pertengahan Bulan September 2016 mendatang. Pada grand opening itu, pihaknya akan menyediakan voucher makan gratis bagi mahasiswa dan pelajar yang ada di seputaran kampus Unigal.

Eva Hendaryani, ibunda Rasyadan, ketika dimintai tanggapan, memberikan dukungan penuh terhadap pembukaan ‘Serambi Kampus’. Menurut dia, ‘Serambi Kampus’ memiliki konsep sebagai tempat nongkrong sekalian mengerjakan tugas.

“Kami menyediakan akses internet dengan kapasitas cukup besar bagi mahasiswa yang ingin mengerjakan tugas sekalian makan disini. Yang pasti, di Serambi Kampus ini no alkohol dan no drug,” katanya.

Sementara itu, Yusmanto, ayahanda Rasyadan, ketika dimintai tanggapan, menuturkan bahwa Serambi Kampus akan menjadi brand usaha keluarganya. Kampus Universitas Galuh menjadi target perdana pembukaan Serambi Kampus.

“Kedepan, kami juga berencana membuka Serambi Kampus di sejumlah perguruan tinggi. Kebetulan, anak kami (Rasyadan) sedang libur. Jadi dia kami minta meracik sejumlah menu yang nanti akan kita jajakan kepada konsumen,” katanya.

Yusmanto menjelaskan, selain kuliah, Rasyadan juga bekerja secara part time di sejumlah kafe dan resto yang ada di Korea Selatan. Kebetulan sedang libur dan ada di tanah air, pihaknya mencoba memanfaatkan waktu dengan membuka lokasi pertama ‘Serambi Kampus’ di kawasan Unigal.

“Grand opening akan kami laksanakan pada Bulan September, atau pada saat mahasiswa Universitas Galuh mulai aktif perkuliahan,” katanya.

Disinggung soal menu, Yusmanto menjelaskan, pihaknya masih melakukan penjajakan dan menjaring masukan dari konsumen yang datang saat soft opening. Namun dia memasatikan, harga menu makanan yang ditawarkan di ‘Serambi Kampus’ tidak lebih dari sepuluh ribu rupiah.

“Harga menu makanan yang kami tawarkan sangat murah-meriah. Kami bandrol dengan harga Rp 9 ribu,” katanya. (Deni/Koran-HR)

kandang milik warga Pamarican

Kandang Milik Warga Pamarican Ciamis Terbakar, Puluhan Bebek dan Ayam Terpanggang

harapanrakyat.com,- Sebuah kandang bebek milik warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar, Senin (21/04/2025) dini hari. Kandang bebek milik Rahmat Hidayat (70)...
Reaktivasi Jalur kereta Banjar-Cijulang

Wagub Erwan Sebut Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang Pangandaran Ditargetkan Selesai 2025

harapanrakyat.com,- Reaktivasi jalur Kereta Api Banjar-Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sepanjang 82 kilometer ditargetkan selesai pada 2025. Penganggaran reaktivasi jalur kereta ini bahkan sudah...
Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...