Penampilan Ghoni saat laga persahabatan PSGC dan Persib. Photo : Liputan6.com
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Ghoni, kiper utama tim PSGC Ciamis rencananya akan diturunkan saat partai uji coba antara tuan rumah PSGC Ciamis melawan tamunya Persib Bandung, Senin (26/09/2016).
Pelatih Kepala PSGC Ciamis, Ukut S, ketika ditemui HR Online usai menggelar latihan, Sabtu (24/09/2016), membenarkan rencana pihaknya menerjunkan Ghoni pada partai laga uji coba tersebut.
Pasalnya, Ukut melihat Ghoni mampu memberikan penampilan yang memukau dan brilyan selama masa penyisihan berlangsung.
Meski hanya partai laga uji coba, Ukut menegaskan, pihaknya tidak ingin main-main. Laga uji coba tersebut juga merupakan partai bergengsi karena mempertemukan klub beda kasta.
“Kita juga harus memberikan perlawanan yang terbaik pada senior Persib Bandung,” katanya. (DSW/R4/HR-Online)