Ilustrasi Granat. Foto: Ist/Net
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Kapolsek Kawali, Kompol Erisyadi, melalui Panit Sabara, Aiptu Dayat, membenarkan bahwa ada warga Dusun Pari, Desa Linggapura, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, yang menemukan benda yang diduga kuat sebuah granat.
“Granat itu diduga masih aktif. Dilihat dari bentuknya seperti bekas tentara Belanda. Artinya, granat ini merupakan peninggalan jaman penjajahan yang sudah terkubur puluhan tahun,” katanya, kepada HR Online, Senin (01/08/2016). [Berita Terkait: Mencangkul di Pekarangan Rumah, Warga Kawali Ciamis Temukan Granat Aktif]
Setelah ada temuan itu, lanjut Dayat, kemudian benda tersebut diserahkan ke Polres Ciamis untuk diproses lebih lanjut.
Sebelumnya, Engkus (63), warga Dusun Pari RT 03/RW 03 Desa Linggapura, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, menemukan sebuah granat mortir saat berkebun di pekarangan rumahnya. Engkus, mengatakan, saat dirinya mencangkul tanah di pekarangan rumahnya, Sabtu (30/07/2016), tiba-tiba saja ujung cangkul membentur benda keras. Dia awalnya mengira benda keras itu adalah batu. (Edji/R2/HR-Online)