Petugas Balawista dan Polair Pangandaran mengevakuasi wisatawan yang tewas akibat terseret ombak saat berenang di Pantai Pangandaran. Photo: Entang SR/HR.
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Memasuki hari ke tiga libur Lebaran Idul Fitri 2016, seorang wisatawan bernama Febri, asal Tasikmalaya, Jawa Barat, tewas terseret ombak saat berenang di Pantai Pangandaran, Sabtu pagi tadi (09/07/2016).
Ketua Balawista Pangandaran, Dodo Tarnyana, mengatakan, pihaknya menerima laporan adanya wisatawan yang tenggelam sekitar jam 07.30 WIB, dan korban ditemukan kurang lebih jam 10.00 WIB di Pamugaran, tepatnya di daerah landasan pacu Susi Air atau 2 kilometer dari TKP awal.
“Wisatawan tersebut berenang di daerah zona berbahaya Pos 5 Pengawas Pantai. Selain itu, korban juga tidak memakai alat bantu saat berenang di pantai,” terang Dodo, ketika dimintai keterangan oleh HR Online.
Korban tewas langsung dievakuasi oleh petugas Balawista dan Polair Pangandaran, kemudian dibawa ke Puskesmas terdekat, sambil menunggu pihak keluarganya.
Pihak Balawista Pangandaran menghimbau kepada para wisatawan yang akan berenang di pantai agar mematuhi rambu-rambu laut yang sudah dipasang oleh petugas. Sehingga, hal-hal yang tidak diinginkan pun bisa dihindari. (Ntang/R3/HR-Online)