Selasa, April 29, 2025
BerandaBerita TerbaruBau Keringat Bisa Berubahan Kalau Sedang Bahagia, Benarkah?

Bau Keringat Bisa Berubahan Kalau Sedang Bahagia, Benarkah?

Photo: Ilustrasi net/Ist.

Berita Kesehatan, (harapanrakyat.com),-

Tahu kah kamu? Ternyata perasaan bahagia bisa menghasilkan perubahan kimia dalam keringat. Gun Semin, seorang profesor riset psikologi di Instituto Superior de Psicologia Aplicada di Portugal, mengatakan kepada HealthDay, bahwa keringat manusia yang dihasilkan saat dia bahagia dapat menular ke orang lain yang menghirup bau tersebut.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Psychological Science, menemukan, peneliti mengumpulkan sampel keringat dari 12 pria muda. Semua pria muda itu sehat, bebas narkoba, non-perokok. Mereka juga tidak mengkonsumsi makanan beraroma kuat dan tidak terlibat dalam aktivitas seksual selama periode penelitian.

Kemudian, tim peneliti melibatkan 36 wanita muda untuk mencium setiap sampel keringat. Reaksi semua wanita tersebut terus dipantau. Menurut para peneliti, pihaknya memilih wanita untuk mencium sampel keringat karena biasanya wanita memiliki penciuman yang lebih tajam dibanding pria. Selain itu, wanita cenderung lebih responsif terhadap sinyal emosional.

Tim peneliti juga menganalisis ekspresi wajah dari setiap kelompok guna menentukan apa yang disebut ‘sinkronisasi perilaku’ antara keadaan emosional manusia, keringat, serta reaksi dari orang yang mencium sampel keringat.

Dalam studi tersebut, para peserta wanita yang diberi sampel ‘keringat bahagia’ terlihat menunjukkan aktivitas otot wajahnya yang terkait dengan kebahagiaan.

Andreas Keller, seorang peneliti dari The Rockefeller University di New York City, mengatakan, mendengar dan melihat orang lain bahagia membuat kamu menjadi lebih bahagia. Sehingga, fakta bahwa bau keringat mereka akan membuat Anda lebih bahagia, juga tidak begitu mengejutkan. (Eva/R3/HR-Online)

Pemain Timnas U-23

3 Pemain Timnas U-23 Ini Layak Menjajal Karir di Eropa

Pemain Timnas Indonesia U-23 saat ini diisi dengan banyak talenta muda yang hebat dan berbakat. Tak heran jika beberapa pemain Timnas mulai menjadi pusat...
Upah Rendah Pekerja

Sambut May Day, Buruh Kota Banjar Ingatkan Pemerintah Soal Upah Rendah Pekerja

harapanrakyat.com,- Menyambut peringatan May Day atau Hari Buruh Internasional tahun 2025, buruh di Kota Banjar, Jawa Barat, ingatkan pemerintah kota soal upah rendah pekerja. Federasi...
Pemain Asing Persib

Selain Ciro Alves, 3 Pemain Asing Persib Ini Berpotensi Tinggalkan Tim Maung Bandung di Akhir Musim

Kabar mengejutkan datang dari Persib Bandung usai Ciro Alves menyampaikan salam perpisahan, ada tiga pemain asing Persib lainnya yang berpotensi tinggalkan tim Maung Bandung...
Warga Miskin di Kertahayu yang Kelaparan

Terkait Warga Miskin di Kertahayu Ciamis yang Kelaparan hingga Sakit, Begini Tanggapan Pemdes

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Kertahayu, Hendar Rudiana, mengaku kaget terkait adanya warga miskin di Kertahayu yang kelaparan hingga sakit, tepatnya Dusun Cisaar, RT 06/02, Kecamatan...
Tergeletak Pinggir Rel Kereta Api

Geger! Pria Tanpa Identitas dengan Kondisi Penuh Luka Ditemukan Tergeletak Pinggir Rel Kereta Api di Garut

harapanrakyat.com,- Seorang pria tanpa identitas ditemukan tergeletak di pinggir jalur rel kereta api kota Garut, Jawa Barat, dengan kondisi mengenaskan, Senin (28/4/2025). Polisi menduga...
Wasiat Bunda Iffet Sebelum Meninggal Soal Pemberantasan Narkoba

Wasiat Bunda Iffet Sebelum Meninggal Soal Pemberantasan Narkoba

Wasiat Bunda Iffet dibeberkan oleh sang anak, Bimbim Slank. Kepulangan sang ibunda menjadi kabar duka yang mendalam. Sosok Bunda Iffet merupakan keluarga dari band...