Menyambut masa mudik dan libur lebaran tahun ini, Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat, menambah jumlah rambu lalu lintas. Photo : Entang Saeful Rachman/ HR
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Menyambut masa mudik dan libur lebaran tahun ini, Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat, menambah jumlah rambu lalu lintas.
Kasi Perhubungan Dishubkominfo Pangandaran, Endang Suarjo, ketika ditemui HR Online, Senin (05/07/2016), mengatakan, seumua jalur yang dilalui pemudik sudah dipasangi rambu-rambu lalu lintas.
“Pemasang rambu ini untuk memudahkan pemudik untuk menuju kampung halaman. Selain itu, pemasang rambu ini juga untuk mengurai kemacetan yang terjadai saat menghadapi libur lebaran nanti,” katanya.
Selain itu, Endang menambahkan, pihaknya juga menerjunkan personil yang siaga selama 24 jam di jalur mudik, mulai dari wilayah Kecamatan Padaherang sampai ujung wilayah Kecamatan Cimerak. (Ntang/R4/HR-Online)