Jumat, Maret 21, 2025
BerandaBerita CiamisSelama Ramadhan, Volume Sampah di Ciamis Meningkat 2 Ton/Hari

Selama Ramadhan, Volume Sampah di Ciamis Meningkat 2 Ton/Hari

Photo: Ilustrasi net/Ist.

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Selama bulan Ramadhan kali ini, volume sampah di sejumlah titik di wiayah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengalami peningkatan, terutama di kawasan yang selalu dipadati masyarakat selama bulan puasa, seperti Alun-alun, pasar, dan komplek perumahan warga.

Hal itu dikatakan Dedi, salah seorang petugas kebersihan dari Dinas Cipta Karya Kebersihan dan Tata Ruang (DCKKTR) Kabupaten Ciamis, kepada HR Online, Senin (27/06/2016).

“Yang paling terlihat naiknya volume sampah terjadi di kawasan yang selama bulan puasa ini menjadi rujukan masyarakat berkumpul, seperti di Alun-alun Ciamis dan kawasan Taman Lokasana,” terangnya.

Menurut Dedi, selama bulan puasa, kedua kawasan tersebut menjadi lebih ramai, dan keramaian itu terlihat setiap hari mulai dari sore hingga malam. Karena, banyak warga yang sengaja ngabuburit menunggu waktu berbuka maupun yang melakukan buka bersama.

Di tempat terpisah, Kabid. Kebersihan dan Pertamanan DCKKTR Kabupaten Ciamis, Tonton Guntari, membenarkan, bahwa memang selama bulan Ramdhan volume sampah mengalami peningkatan mencapai 20 persen atau setara 2 ton per hari.

“Untuk mengantisipasi hal tersebut, kami menyiagakan delapan petugas kebersihan di titik-titik keramaian dan dilengkapi kendaraan pengangkut sampah,” katanya.

Pihaknya memprediksi, peningkatan volume sampah akan memuncak saat dan setelah hari raya Idul Fitri, serining dengan meningkatnya konsumsi masyarakat. Selain itu, ditambah pula banyaknya para pendatang dari kota besar yang mudik ke Ciamis, sehingga akan menambah produksi sampah rumah tangga.

Guna mengantisipasi agar tidak terjadi penumpukan sampah saat Lebaran maupun sesudahnya, DCKKTR juga membuat jadwal khusus kepada petugas kebersihan, dimana mereka akan tetap siaga mengangkut sampah di wilayah perkotaan Ciamis.

“Jadwalnya sudah diatur, tetap ada giliran piket. Sementara untuk di Alun-alun Ciamis akan disiagakan 30 petugas kebersihan. Karena, selain sebagai pusat pelaksanaan shalat Idul Fitri, Alun-alun juga menjadi salah satu tempat yang sering dikunjungi masyarakat,” pungkas Tonton. (Heri/R3/HR-Online)

Astronom Temukan Lubang Hitam Gaia BH1 di Dekat Bumi

Astronom Temukan Lubang Hitam Gaia BH1 di Dekat Bumi

Lubang hitam Gaia BH1 merupakan penemuan yang cukup menggemparkan para ilmuwan. Lubang hitam ini berjarak sekitar tiga kali lebih dekat ke Bumi, daripada pemegang...
Fakta Hyrax Awawa, Hewan Mungil Kerabat Gajah

Fakta Hyrax Awawa, Hewan Mungil Kerabat Gajah

Fakta Hyrax Awawa cukup menarik untuk kita bahas. Dunia media sosial sering kali menjadi tempat fenomena viral yang tidak terduga, dan baru-baru ini salah...
Rumah dibobol maling di Cipaku Ciamis

Dalam Semalam, 3 Rumah Dibobol Maling di Cipaku Ciamis, Pelaku Langsung Ketangkap

harapanrakyat.com,- Dalam semalam, tiga rumah dibobol maling di Desa Muktisari, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Kamis (20/3/2025). Pencurian terjadi saat para korban sedang menjalankan...
Bengkel Las di Kota Banjar terbakar

Bengkel Las di Kota Banjar Ludes Terbakar, Warga Sempat Dengar Suara Ledakan

harapanrakyat.com,- Sebuah bengkel las di Dusun Cibentang, RT 16 RW 7, Desa Mekarharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, ludes tak tersisa dilalap si...
Profil Judika Sihotang, Penyanyi yang Tak Mau Bawakan Lagu Dewa 19 Lagi

Profil Judika Sihotang, Penyanyi yang Tak Mau Bawakan Lagu Dewa 19 Lagi

Profil Judika Sihotang baru-baru ini berhasil mencuri perhatian atas pernyataannya yang tidak mau membawakan lagu-lagu milik Dewa 19 lagi. Penyanyi populer yang kini berusia...
Lenovo LOQ 15IAX9I, Laptop Gaming untuk Pemula di Indonesia

Lenovo LOQ 15IAX9I, Laptop Gaming untuk Pemula di Indonesia

Lenovo telah resmi merilis laptop gaming terbaru mereka, yaitu Lenovo LOQ 15IAX9I, yang hadir di pasar Indonesia beberapa waktu lalu. Laptop ini hadir sebagai...