Ribuan pengunjung pentas musik yang diselenggarakan Kodim 0613 Ciamis usai kegiatan bakti sosial pengobatan gratis, memberikan tepuk tangan saat Dandim 0613 Ciamis menyanyikan lagu “kehilangan” yang dipopulerkan Firman, Sabtu (26/03/2016). Photo : Muhafidz/ HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Ribuan pengunjung pentas musik yang diselenggarakan Kodim 0613 Ciamis usai kegiatan bakti sosial pengobatan gratis, memberikan tepuk tangan saat Dandim 0613 Ciamis menyanyikan lagu “kehilangan” yang dipopulerkan Firman, Sabtu (26/03/2016).
Dandim Ciamis 0613, Let. Kol. Inf. Slamet S.Sos, saat memberikan sambutan pada acara pentas musik di Lapang Ciawitali, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, menghimbau semua warga untuk senantiasa bersama-sama TNI.
“Terimakasih semua warga disini telah bersama-sama berkontribusi dalam kegiatan bhakti sosial yang kami selenggarakan. Kami harap kondusifitas tetap dijaga,” katanya.
Selain itu, kata Slamet, kebersamaan antara masyarakat dengan TNI penting untuk diwujudkan dalam berbagai bidang. Pasalnya, kekuatan TNI perlu ditopang dengan dukungan masyarakat.
“Terwujudnya TNI dengan rakyat dalam satu, untuk mempererat tni dengan rakyat,” tandasnya.
Dari pantauan HR Online, ribuan pengunjung hanyut dalam suasana musik dangdut. Sementara itu, sempat terjadi ketegangan antar pengunjung. Namun dengan cepat diredam oleh penyelenggara. (Muhafid/R4/HR-Online)