Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Kader dan pengurus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Pangandaran, menyatakan mendukung Ketua DPD PDIP Jabar, Mayjen TNI (Purn) TB Hasanudin, untuk maju sebagai Calon Gubernur di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jabar 2018 mendatang.
Pernyataan dukungan itu disampaikan dalam acara konsolidasi pengurus PDIP Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Pangandaran, yang digelar di Gedung Kesenian Ciamis, Jum’at (25/03/2016). Dalam kesempatan itu, hadir seluruh ketua ranting (desa), ketua PAC (kecamatan), ketua DPC dan ratusan pengurus DPC PDIP dari Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Pangandaran.
“Saya mewakili seluruh pengurus PAC PDIP Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Pangadaran, menyatakan bulat mendukung Bapak TB Hasanudin, untuk maju sebagai Calon Gubernur di Pilgub Jabar tahun 2018 mendatang,” tegas Ketua PAC PDIP Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Dodi, saat membacakan pernyataan dukungan di atas mimbar, yang disambut tepuk tangan dan pekik ‘Merdeka’ dari seluruh kader dan pengurus PDIP yang hadir di acara tersebut.
Sementara itu, Ketua DPC PDIP Ciamis yang juga Wakil Bupati Ciamis, Oih Burhanudin, usai acara tersebut, kepada HR Online, mengatakan, acara konsolidasi ini digelar untuk lebih mendekatkan silaturahmi antara kader, pengurus partai dan juga Anggota DPR RI, DPRD provinsi dan DPRD kabupaten PDIP yang berada di Kabupaten Ciamis, Kota Banjar dan Kabupaten Pangandaran.
“Tidak hanya konsolidasi saja, tetapi acara ini pun bertujuan untuk menyatukan kekuatan antar pengurus dan kader partai PDIP, dalam menghadapi agenda Pilkada Serentak tahun 2018 mendatang,”ungkapnya. Seperti diketahui, Pilkada Ciamis, Pilkada Kota Banjar dan Pilgub Jabar akan digelar secara serentak pada tahun 2018 mendatang.
Oih juga menegaskan PDIP menargetkan merebut kemenangan pada perhelatan Pilgub Jabar serta Pilkada Ciamis dan Pilkada Kota Banjar yang akan digelar pada waktu yang bersamaan. “Makanya, konsolidasi di internal partai kita persiapkan dari sekarang. Hal itu agar mesin partai hingga akar rumput bergerak dan solid memenangkan calon yang diusung PDIP,” tegasnya. (es/R2/HR-Online)