Ilustrasi. Photo : Ist/ Net
Berita Kesehatan, (harapanrakyat.com),-
Serangkaian penelitian yang dilakukan di Brasil mengungkap posisi hubungan badan yang justru membahayakan para lelaki. Bagi pasangan suami istri, mencoba variasi gaya atau posisi saat berhubungan badan sah-sah saja. Tapi sebelum mencobanya, ketahui terlebih dahulu bahaya yang mungkin bisa ditimbulkan. Berikut ini beberapa posisi yang paling membahayakan lelaki seperti dikutip dari dailystar.com, Jum`at (02/03/2016).
#WomanOnTop
Peneliti Brasil menyatakan posisi ini paling bertanggungjawab terhadap mayoritas kasus fraktur penis di negara tersebut. Pada posisi ini wanita mengontrol alat vital pria dengan seluruh berat badannya.
#PogoStick
Posisi bercinta dengan pria berdiri ini dianggap beresiko terhadap masalah punggung. Bergoyang sambil posisi berdiri membuat pria beresiko terjatuh dan pasangan wanita juga beresiko tertimpa.
#DoggyStyle
Posisi seperti ini merupakan paling favorit di Inggris. Hanya saja, peneliti Ann Summers menyebutkan, doggy style menyebabkan 29 persen pria mengalami patah pada bagian kelamin mereka.
#CowgirlLeanBack
Studi yang dilakukan di university of California San Francisco, menyebutkan, dengan posisi ini, penis yang sedang ereksi bisa hyperextended bila menempatkan terlalu banyak atau terlalu sering mendapat tekanan. Seiring berjalannya waktu, kondisi ini bisa mengakibatkan penyakit peyronie atau penumpukan plak yang menyebabkan batang penis mengalami bengkok. (Deni/R4/HR-Onlin)