Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita PangandaranRibuan Warga Pangandaran Tercatat Sebagai Pengangguran

Ribuan Warga Pangandaran Tercatat Sebagai Pengangguran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Dinas Kependudukan Pencatatan Sipil Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disdukcapilsosnakertrans) Kabupaten Pangandaran, Provinsi Jawa Barat, melansir jumlah pengangguran di Kabupaten Pangandaran mencapai 24.490 orang.

Kasie Tenaga Kerja, Parman, ketika ditemui Koran HR, Senin (22/02/2016) lalu, menuturkan, angka pengangguran itu terhitng sejak januari 2015 hingga Februari 2016. Selain itu, jumlah pengangguran tersebut juga dihasilkan dari analisa jumlah pemohon AK 1.

“Kemudian berdasarkan hasil survei ke lapangan, pekerja yang menggunakan AK 1 sebanyak 1.348 orang sedangkan pekerja yang tanpa menggunakan AK 1 tercatat 23.142 orang,” kata Parman.

Sementara itu, kata Parman, dari hasil kegiatan inspeksi mendadak (sidak) pada tahun 2015, pihaknya menemukan pekerja dibawah usia 17 tahun sebanyak 60 orang. Karena hal itu dianggap melanggar undang-undang ketenagakerjaan, pihaknya meminta kepada perusahaan untuk memberhentikan pekerja anak dan menyekolahkannya.

“Saat ini ada 30 orang yang sudah kembali sekolah di Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan 30 orang di Madrasah Aliyah (MA),” kata Parman.

Kepala Disdukcapilsosnakertrans Pangandaran, Tantan Rosnendar, mengungkapkan untuk meminimalisasi angka pengangguran, pihaknya telah membuat program pemberdayaan dan pelatihan karyawan bersertifikat.

“Kegiatan tersebut merupakan salah satu antisipasi meminimalisasi angka pengangguran. Karena sertifikat tersebut akan menjadi penilaian perusahaan saat melakukan rekrutment karyawan,” katanya. (Ntang/Koran-HR)

Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...
Pelajar Korban Ledakan Petasan

Pelajar Korban Ledakan Petasan di Kota Banjar Dapat Bantuan untuk Pengobatan dari Pemkot

harapanrakyat.com,- Wakil Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Supriana, memberikan bantuan kepada pelajar korban ledakan petasan. Pelajar berinisial RR (10) itu mengalami luka berat pada...
Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar Baru Vicky Prasetyo Buat Penasaran, Pilih Jaga Privasi

Pacar baru Vicky Prasetyo kembali menuai atensi netizen. Ya, Vicky Prasetyo kembali mencuri perhatian publik, kali ini karena kehadiran kekasih barunya. Sosok artis yang...
Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Analisis Gaya Bermain Timnas Indonesia U-17 Lawan Korea Utara, Media Asing Sebut Wajar Kalah

Gaya bermain Timnas Indonesia U-17 melawan Korea Utara (Korut) ramai jadi sorotan media asing. Pasalnya tim anak asuhan Nova Arianto dibantai habis-habisan pada laga...
Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

Orang Tua Siswa SMPN 1 Kawali Ciamis Dukung Aturan Larangan Bawa Kendaraan ke Sekolah

harapanrakyat.com,- Sejumlah orang tua siswa SMPN 1 Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mendukung larangan pelajar SD dan SMP membawa kendaraan bermotor roda dua maupun...