Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisDinkes Ciamis ; Diare Sebabkan Dehidrasi Hingga Kematian

Dinkes Ciamis ; Diare Sebabkan Dehidrasi Hingga Kematian

 

Ilustrasi. Photo : Ist/ Net

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat, melalui Kepala UPTD Puskesmas Panawangan, Hamlan, ketika dimintai keterangan, belum lama ini, menyatakan bahwa masa inkubasi penyebab penyakit diare sangat cepat. Menurut dia, warga yang terkena diare akan mengalami dehidrasi hingga menyebabkan kematian.

“Warga yang kena diare biasanya akan merasa sakit perut sangat hebat, bahkan sampai harus bolak-balik buang air besar (BAB) berupa cairan dan membuat badan serasa lemas,” kata Hamlan.

Sebelumnya, Hamlan mengungkapkan, ratusan warga Dusun Sudimara, Desa Panawangan, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, Provinsi Jawa Barat terserang penyakit diare. Pihaknya pun memberikan penanganan intensif kepada warga yang terkena diare.

“Sekitar 135 orang warga terserang diare. Kami sudah menurunkan tim untuk memeriksa warga yang mengalami gejala diare dan dua orang diantaranya dirawat,” ungkapnya.

Hamlan menuturkan, selain memeriksa semua warga pihaknya juga melakukan investigasi penyebab diare yang menyerang warga Sudimara. Dari hasil keterangan, selama ini warga mengonsumsi air yang diambil dari mata air Ciwarung.

Dari hasil itu kata Dia, tim langsung mengambil sampel air dari mata air Ciwarung untuk dilakukan pemeriksaan lanjutan di laboratoriun. Saat ini pihaknya belum bisa memastikan diare yang menyerang warga itu berasal dari air atau makanan. Namun air yang dikonsumsi warga semua dari satu sumber.

“Karena setelah musim kemarau berganti ke musim hujan bisa saja sumber air tersebut terkontaminasi bakteri penyebab diare,” jelasnya.

Menurut Hamlan, agar bekteri dalam mata air Ciwarung mati, pihaknya langsung memberikan obat disinfektan dan menghimbau kepada warga supaya tidak mengkonsumi air dari sumber tersebut selama masa penanganan.

Selain itu, Hamlan mengungkapkan, untuk penanganan lanjutan pihaknya bersama aparat desa mendirikan posko kesehatan di balai dusun. Dengan begitu warga bisa langsung datang untuk memeriksakan diri apabila terserang diare. (R4/Koran-HR)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...