Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Pramuka merupakan salah satu pendidikan revolusi mental. Karena, segala yang dibutuhkan ada di tubuh Pramuka. Hal itu ditegaskan Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan Pangandaran, Arifin, saat ditemui HR Online disela-sela kegiatan musyawarah Pembina Karang Pamitran.
Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari yakni dimulai dari tanggal 29 Januari 2016, diikuti sebanyak 40 pangkalan yang ada di Kwartir Ranting Pangandaran, bertempat di SDN 1 Pananjung.
“Dengan Pramuka, para guru bisa menambah wawasan serta karakter. Sebab, secara tidak langsung Pramuka salah satu pendidikan revolusi mental,” kata Arifin.
Selain itu, digelarnya musyawarah Pembina Karang Pamitran bertujuan untuk merumuskan target regu unggulan yang mesti diraih. (Ntang/R3/HR-Online)