Senin, April 21, 2025
BerandaBerita PangandaranKantor Kemenag Pangandaran Butuh Penambahan Pegawai

Kantor Kemenag Pangandaran Butuh Penambahan Pegawai

Sejumlah pegawai di Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pangandaran, tampak sedang membereskan fasilitas yang ada di kantornya. Photo: Entang SR/HR.

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-

Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pangandaran yang baru diresmikan beberapa waktu lalu, saat ini masih kekurangan pegawai sehingga belum bisa melayani keperluan masyarakat secara maksimal.

Hal itu dikatakan Kepala Kemenag Kabupaten Pangandaran, H. Eep Nuhyana, kepada HR Online, ketika ditemui di kantornya, Kamis (28/01/2016). Menurutnya, guna memaksimalkan pelayanan publik, saat ini pihaknya membutuhkan penambahan staf pegawai.
Untuk itu, pihaknya memohon kepada masyarakat Pangandaran supaya bersabar bila pelayanan di Kantor Kemenag agak terlambat.

“Di Kemenag sangat kekurangan pegawai. Untuk itu kami berharap kepada Pemkab Pangandaran supaya bisa segera mengisi kekosongan pegawai,” kata Eep.

Selain baru diresmikan, lanjut Eep, Kantor Kemenag Kabupaten Pangandaran juga belum memiliki anggaran sedikitpun guna memenuhi segala kebutuhan. Bahkan, dana untuk operasional pun merogoh dari kantong pribadi masing masing pegawai. Pasalnya, anggaran tersebut baru bisa diajukan nanti pada anggaran perubahan. (Ntang/R3/HR-Online)

Tanah Penahan Tebing Jalan

Tanah Penahan Tebing Jalan Kabupaten di Sukamantri Ciamis Ambruk, Ini Harapan Warga

harapanrakyat.com,- Tanah penahan tebing jalan kabupaten di Dusun Kalangon, Desa Sindanglaya, Kecamatan Sukamantri, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk. Sebelum kerusakannya meluas dan bertambah parah,...
Ketua DPRD Kota Banjar tersangka kasus korupsi tunjangan rumdin

Kejari Tetapkan Ketua DPRD Kota Banjar Tersangka Korupsi Tunjangan Rumdin, Negara Rugi Rp3,5 M

harapanrakyat.com,- Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Banjar, Jawa Barat, menetapkan Ketua DPRD Kota Banjar DRK sebagai tersangka dugaan kasus korupsi tunjangan rumah dinas (rumdin) dan...
Bagaimana Manusia Bisa Menemukan Api? Simak Ulasannya

Bagaimana Manusia Bisa Menemukan Api? Simak Ulasannya

Pertanyaan "bagaimana manusia bisa mendapatkan api?" nyatanya seringkali menjadi pembahasan di masa kini. Seperti yang diketahui bahwa api memiliki peranan penting dalam kehidupan manusia....
Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu Memilih KB Steril Usai Kelahiran Anak Ketiga

Kesha Ratuliu memilih KB steril usai melahirkan anak ketiga. Bayi yang ia namai Danish Danendra Putra Permana itu lahir pada 15 April 2025 lalu....
Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia V70 Max Tawarkan Performa Maksimal dengan Layar dan Baterai Besar

Nubia telah resmi menghadirkan smartphone entry-level terbaru bernama Nubia V70 Max dan tersedia sejak Maret 2025 lalu. Varian ini berhasil melengkapi Nubia V70 Series...
BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

BKPSDM Ciamis Tindak Lanjuti 8 PNS yang Ajukan Mutasi

harapanrakyat.com,- Sampai April 2025, ada 8 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang mengajukan pindah tugas atau mutasi. Delapan orang peserta tersebut, terdiri dari 6 orang...