Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisDi Ciamis, 2 Truk Tronton Terlibat Tabrakan, Sopir Kena Serpihan Kaca

Di Ciamis, 2 Truk Tronton Terlibat Tabrakan, Sopir Kena Serpihan Kaca

Dua kendaraan besar atau truk tronton mengalami tabrakan beruntun di perempatan Gedung Puspita atau tepatnya di Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Sabtu (12/12/2015) siang tadi. Foto: Heri Herdianto/HR

IMG_20151212_155250

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Gara-gara rem mendadak saat khendak melintas di lampu merah, dua kendaraan besar atau truk tronton mengalami tabrakan beruntun di perempatan Gedung Puspita atau tepatnya di Jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Sabtu (12/12/2015) siang tadi.

Akibatnya, seorang sopir truk dilaporkan mengalami luka akibat terkena serpihan kaca mobil yang pecah. Sementara truk tronton yang terlibat tabrakan mengalami kerusakan akibat terjadi benturan keras.

Dari informasi yang dihimpun HR Online, kecelakaan ini bermula saat truk tronton pengangkut hotmix ini melintas dari Ciamis Kota menuju arah Banjar. Namun, truk tronton yang bernopol B 9503 TM yang dikemudikan Hedi Mulayadi (20) warga Bandung, tiba-tiba menabrak body belakang truk tronton yang dikendarai Cepi dengan bernopol D8939 YJ yang posisinya berada didepannya.

“Truk tronton yang berada didepan kendaraan saya merem mendadak. Sementara jarak dengan truk yang dikemudikan saya tidak terlalu jauh. Akibatnya, saya sulit menghindari tabrakan ketika jaraknya terlalu dekat,” katanya.

Hedi menambahkan, sopir truk yang berada didepannya merem mendadak karena lalai melihat rambu lampu merah. “Sopir truk yang berada didepan tampaknya tidak memperhatikan rambu lampu merah. Dia mungkin kaget ketika lampu merah menyala dan langsung merem mendadak,” terangnya.

Akibat kecelakaan lalu lintas tersebut, Hedi, sang sopir, tampak mengalami luka lecet di beberapa bagian tubuhnya. “Akibat terjadi benturan keras, kaca depan pecah dan serpihannya melukai saya,” ujarnya. (Her/R2/HR-Online)

Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...