Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita CiamisPemkab Ciamis Bangun Sarana Olahraga Bertaraf Internasional

Pemkab Ciamis Bangun Sarana Olahraga Bertaraf Internasional

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Untuk meraih prestasi dalam bidang olahraga di Kabupaten Ciamis, tentunya harus didukung pula oleh sejumlah aspek penting, salah satunya sarana prasarana. Guna mewujudkan hal itu, saat ini Pemerintah Kabupaten Ciamis tengah melakukan pembangunan sarana olahraga bertaraf internasional.

Bupati Ciamis, Iing Syam Arifin, mengatakan, demi menciptakan generasi berprestasi dalam bidang olahraga, pihaknya kini memfokuskan pada pembangunan sarana prasarana yang memadai.

Menurutnya, sebagai salah satu aspek penting dalam sebuah program pembinaan, sekarang ini ada beberapa sarana olahraga yang tengah dipacu pembangunannya, seperti  Stadion Galuh yang akan terus dikembangkangkan, Lapangan Tenis Indor, Gedung Kesenian, serta trek untuk sepeda BMX.

“Semuanya dalam proses pembangunan demi pembinaan yang baik, dan tentu kedepa harus menciptakan generasi-generasi pencetak prestasi, yang mana nantinya akan mengharumkan nama Ciamis,” kata Iing, ketika ditemui HR Online, Jum’at (23/10/2015), disela-sela kegiatan pelepasan atlit pencak silat Kabupaten Ciamis, yang akan mengikuti kejuaraan Jakarta Champion Ship.

Selain itu, kata Iing, Pemerintahan Kabupaten Ciamis, juga kini tengah mengkaji program kompetisi meliputi semua cabang olahraga berkelanjutan dalam skala kabupaten. (Taufan/R3/HR-Online)

pengrajin golok

Melihat Pengrajin Golok di Pangandaran yang Masih Bertahan Sampai Saat Ini

harapanrakyat.com - Pengrajin pandai besi atau golok di Kabupaten Pangandaran saat ini, tinggal tersisa beberapa saja. Salah satunya ada di Blok Pangleseran Dusun Sidaurip, Desa...
pererat hubungan

Bupati Ciamis Ajak Momen Idul Fitri Jadi Titik Balik Pererat Hubungan dan Waspada Bencana

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya menyebut momentum hari raya Idul Fitri itu harus menjadikan titik awal untuk mempererat hubungan, baik itu secara personal, sosial,...
Perpanjangan HGU

Tolak Perpanjangan HGU, Ratusan Warga Dua Desa di Sumedang Gelar Aksi Demo

harapanrakyat.com,- Ratusan warga dari dua Desa yakni Desa Cimarias dan Desa Cinanggerang, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam Paguyuban Tani Cemerlang,...
Efisiensi anggaran Pemkot Banjar

Efisiensi Anggaran Pemkot Banjar Capai Rp15,3 M, Dialihkan untuk Sektor Ini 

harapanrakyat.com,- Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Banjar, Jawa Barat, Soni Harison, menyebut efisiensi anggaran yang dilakukan oleh pemerintah Kota (Pemkot) Banjar mencapai Rp15,3 Miliar. Hal itu...
Kawasan Longsor Bogor

Pulihkan Kawasan Longsor Bogor, Dedi Mulyadi Siapkan Ruang Hijau Leuweung Batu Tulis

harapanrakyat.com,- Gubernur Jawa Barat (Jabar) Dedi Mulyadi mengecek lokasi jalan amblas akibat longsor di Jalan Saleh Danasasmita, Kecamatan Bogor Selatan, bersama Wali Kota Bogor,...
Dokter kandungan cabul di Garut

Heboh Dokter Kandungan Cabul di Garut, Manajemen Klinik Mengaku Dirugikan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter di Garut, Jawa Barat yang melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil ternyata sudah praktik 2 tahun di klinik Karya Harsa yang...