Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisPangandaran Enggan Terima Aset Hutang, Alasan Bank Surya Galuh Dibentuk?

Pangandaran Enggan Terima Aset Hutang, Alasan Bank Surya Galuh Dibentuk?

Berita Ciamis (harapanrakyat.com),- Kabag Hukum Setda Kabupaten Ciamis, Aep Sunendar, menegaskan, sebetulnya Pemkab Ciamis tidak keberatan apabila aset PD BPR BKPD (Bank Karya Produksi Desa) yang berada di wilayah Kabupaten Pangandaran diserahkan ke Pemkab setempat. Namun, lanjut dia, apabila asset bank itu diserahkan ke Pemkab Pangandaran, juga harus mau menerima dengan hutang piutangnya.

“PD BPR BKPD ini sempat kolep dan dibantu kembali pendanaannya oleh Pemkab Ciamis. Nah, setelah kolep, PD BPR banyak memiliki hutang ke sejumlah bank. Dengan kondisi tersebut, Pemkab Pangandaran keberatan jika harus menerima dengan konsekuensi harus membayar utang,” ujarnya, kepada Koran HR, pekan lalu.

Setelah dilakukan pertemuan antara Pemkab Ciamis dan Pemkab Pangandaran, lanjut Aep, kemudian disepakati untuk dilakukan kerjasama dan bersama-sama menyehatkan kembali manajemen PD BPR. “Sebenarnya pilihan kerjasama membentuk Bank Surya Galuh (BSG) sebagai solusi agar manajemen keuangan PD BPR kembali sehat dan dapat menguntungkan kedua pemerintah daerah,” ujarnya.

Aep menambahkan, kedudukan PD BPR apabila ditinjau secara hukum saat ini dalam status quo. Karena menurut Undang-undang 21 tahun 2015 tentang Pembentukan Kabupaten Pangandaran, aset PD BPR harus diserahkan ke Pemkab Pangandaran. Sementara penyerahakan asetnya belum dilakukan oleh Pemkab Ciamis.

“Sebenarnya dulu sudah disepakati oleh 12 Anggota DPRD Ciamis asal Kabupaten Pangandaran (sebelum DPRD dipisah) bahwa asset PD BPR tidak dimasukan dalam penyerahaan asset ke Pangandaran. Karena saat itu sudah muncul rencana untuk dikerjasamakan dan actionnya tengah ditindaklanjuti saat ini,” paparnya.

Namun begitu, Aep mengaku optimis bahwa kerjasama pembentukan Bank Surya Galuh akhirnya bisa terwujud. “ Kita akan minta pertimbangan gubernur dulu. Dan kami yakin kerjasama ini tidak melanggar aturan, karena ada payung hukum undang-undang yang membolehkan,” ungkapnya. (Bgj/Koran-HR)

Berita Terkait

Pemkab Ciamis dan Pangandaran Wacanakan Bentuk Bank Surya Galuh

Nama Bank Surya Galuh Perpaduan Identitas Ciamis dan Pangandaran

DPRD Ciamis Khawatir Pembentukan BSG Terganjal UU DOB Pangandaran

Dokter kandungan di Garut Viral

Kurang dari 24 Jam, Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien di Garut Diamankan Polisi

harapanrakyat.com,- Polres Garut akhirnya berhasil mengamankan oknum dokter yang diduga melakukan pelecehan terhadap seorang pasien ibu hamil. Bahkan, penangkapan tersebut kurang dari 24 jam...
Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Spesifikasi OPPO Find X8s Terungkap di TENAA

Pasar smartphone Android kembali digegerkan oleh keluarnya produk OPPO series terbaru yang muncul di TENAA. Produk ini diperkenalkan di Tiongkok bersama series lainnya seperti...
Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...