Minggu, Maret 9, 2025
BerandaBerita NasionalAhok Mengaku Banyak Berguru kepada Agun Gunandjar Sudarsa

Ahok Mengaku Banyak Berguru kepada Agun Gunandjar Sudarsa

Berita Nasional, (harapanrakyat.com),-

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok), mengaku sering berguru tentang ilmu administrasi pemerintahan kepada Anggota DPR RI Agun Gunandjar Sudarsa. Bahkan, dia menyebut Agun sudah seperti gurunya sendiri.

Seperti diketahui, Agun Gunandjar Sudarsa adalah Anggota DPR RI Fraksi Golkar dari Dapil Ciamis, Banjar, Kuningan dan Pangandaran. Politisi putra daerah Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis ini, sudah 4 periode menjadi wakil rakyat di Senayan Jakarta.

“Sewaktu masih bersama Kang Agun duduk di Komisi II DPR, saya mengagumi pikiran-pikiran beliau. Saya usahakan selalu duduk dekat dia. Beliau menyampaikan pikirannya di saat rapat komisi, lalu saya rekam. Jadi, kalau beliau sedang ke MPR, saya bisa mempelajari percakapannya yang sudah saya rekam sebelumnya,” kata Ahok saat memberi sambutan pada acara sosialisasi Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2014 Tentang Administrasi Pemerintahan dengan peserta kepala SKPD lingkup Pemprov DKI, di Balai Kota, Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Rabu (30/9/2015) lalu.

Seperti dilansir laman detik.com, Ahok mengatakan, karena waktu duduk di DPR RI dirinya bersama Agun satu Fraksi (Golkar), maka semakin leluasa untuk sering berkomunikasi. “Tanya saja ke Kang Agun, saya waktu itu rajin hadir dalam setiap rapat komisi. Kita lahirkan banyak undang-undang untuk menjaga orang-orang yang benar. Sementara orang yang nggak benar kita disingkirkan,” ujarnya.

Ahok pada kesempatan tersebut mempersilakan para Kepala SKPD yang hadir untuk belajar banyak dari Agun Gunanjar yang pada acara itu menjadi pembicara. Dia pun mengaku sangat akrab dengan Agun sehingga bisa menanyakan kepribadian Ahok selama duduk di kursi DPR RI Senayan kala itu.

“Kang Agun tahu benar sifat saya segala macam. Saya ini sering bareng sama Kang Agun kemana-mana. Jadi, bisa tanya sama beliau, apa betul gubernur (Ahok) ini orang jujur,” katanya.

Ahok juga meminta anak buahnya memetik ilmu dari politisi Golkar Agun Gunanjar Sudarsa. “Saya ajak Kang Agun ke sini, karena beliau sebagai guru saya di Komisi 2 DPR RI. Saya cuma satu yang nggak cocok sama beliau, yaitu rokok dan kopinya saja nggak tahan. Di Komisi 2, saya nggak berani larang Kang Agun merokok, tapi kalau di sini berani,” kata Ahok sambil tertawa. (dtk/R2/HR-Online)

Sumber: detik.com

Rumah Baru Saaih Halilintar

Rumah Mewah Saaih Halilintar Jadi Sorotan, Warganet Tuding Cuma Sewaan: Itu Masih Dijual

harapanrakyat.com,- Saaih Halilintar mengambil keputusan yang besar dengan membeli rumah mewah dan memilih tinggal di sendiri di usianya yang baru menginjak 22 tahun. Saaih...
Viral Suami Santai Jualan Meski Istri dan Anak Jadi Korban Banjir Sukabumi

Viral Suami Santai Jualan, Meski Istri dan Anak Jadi Korban Banjir Sukabumi

harapanrakyat.com,- Beredar sebuah video yang memperlihatkan seorang pria berbaju koko hitam viral di media sosial. Dalam video itu, seorang pria dan beberapa warga lain...
Tata Cara Budidaya Ikan Wader, Pemula Bisnis Wajib Tahu

Tata Cara Budidaya Ikan Wader, Pemula Bisnis Wajib Tahu!

Pemahaman mengenai tata cara budidaya ikan wader sangat penting guna memberikan edukasi kepada seseorang yang berminat ingin membudidayakannya. Ikan ini merupakan salah satu jenis...
Karya Warga Binaan Lapas

Bulan Ramadhan, Piring Lidi Karya Warga Binaan Lapas Banjar Kian Diminati Pasar

harapanrakyat.com,- Piring lidi karya warga binaan Lapas Kelas II B Banjar, Jawa Barat, banyak diminati pasar saat bulan suci Ramadhan 1446 H. Tentunya hal...
Sweeping Warung Nyemen

Buntut Sweeping Warung Nyemen di Garut, Wakil Bupati Omeli Pentolan Ormas

harapanrakyat.com,- Aksi sweeping warung nyemen di Garut, Jawa Barat, yang dilakukan oleh ormas dan tokoh agama pada Sabtu (8/3/2025), berbuntut panjang. Koordinator ormas yang diduga...
Biaya Bobok Knalpot Motor, Alternatif Tambah Performa Murah

Biaya Bobok Knalpot Motor, Alternatif Tambah Performa Murah

Banyak pengendara ingin meningkatkan performa motornya tanpa harus membeli knalpot racing. Salah satu cara yang bisa Anda coba adalah dengan bobok knalpot. Biaya bobok...