Kamis, April 3, 2025
BerandaBerita CiamisWarga Binaan Lapas II B Ciamis Rentan Tertular HIV

Warga Binaan Lapas II B Ciamis Rentan Tertular HIV

Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Ciamis terus berupaya meminimalisir angka penyebaran HIV/ AIDS di wilayah Kabupaten Ciamis. Salah satu yang menjadi sasaran Dinkes kali ini adalah penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Ciamis.

Pengelola Program Seksi Pencegahan dan Penanggulangan Penularan Penyakit HIV/ AIDS Dinkes Ciamis, Nova Dahliana, SKM, ketika ditemui Koran HR, Rabu (30/09/2015), membenarkan, pihaknya telah melakukan pemeriksaan terhadap 83 orang warga binaan Lapas II B Ciamis.

“Ini kami lakukan untuk meminimalisir angka penyebaran HIV/ AIDS di Ciamis, termasuk di lingkungan Lapas Ciamis. Selama ini, pemeriksaan rutin terhadap warga binaan dilakukan selama tiga bulan sekali,” katanya.

Sebelum pemeriksaan dan pegambilan sampel darah dilakukan, lanjut Nova, pihaknya terlebih dahulu melakukan penyuluhan mengenai seputar masalah penyakit HIV/ AIDS, mulai dari penyebaran, pencegahan dan penularannya.

Diakui Nova, penghuni Lapas Ciamis rentan terhadap penyakit HIV/ AIDS. Untuk itu, pihaknya terus memantau perkembangan, salah satunya dengan menggelar pemeriksaan secara rutin kepada warga binaan Lapas.

Pada kesempatan itu, Nova juga mengungkapkan, sejak tahun 2000 sampai sekarang, penderita HIV/ AIDS di Kabupaten Ciamis tercatat sudah mencapai 224 orang. Bahkan, 35 orang diantaranya meninggal dunia akibat penyakit tersebut. (Taufan/R4/HR-Online)

Sungai Citalahab di Kertahayu

Sungai Citalahab di Kertahayu Ciamis Meluap, Satu Keluarga Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Citalahab di Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap, relawan Sigab Persis Ciamis lakukan evakuasi satu keluarga yang terjebak banjir di...
Kolam Ikan Milik Warga

Hujan Deras di Kota Banjar, Sawah hingga Kolam Ikan Milik Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang melanda wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Rabu (2/4/2025) sore menyebabkan area persawahan hingga kolam ikan milik warga di Dusun...
Anak Sungai Citalahab Meluap

Hujan Mengguyur Pamarican Ciamis Sebabkan Anak Sungai Citalahab Meluap, 12 Rumah Terendam

harapanrakyat.com,- Curah hujan yang terus mengguyur membuat anak Sungai Citalahab di Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap. Akibatnya 12 rumah di...
Pohon Jati Tumbang

Sejumlah Pohon Jati Tumbang Timpa Rumah Warga dan Tutup Jalan di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan disertai tiupan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon jati tumbang menimpa rumah dan menutup akses jalan di wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Jalan Utama Penghubung Jatiwaras

Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa

harapanrakyat com,- Akibat hujan deras, jalan utama penghubung Jatiwaras-Salopa longsor. Tepatnya di Kampung Demunglandung, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025)...
Rumah ludes terbakar Ciamis

Rumah di Ciamis Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya!

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Lingkungan Karangsari, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Kebakaran itu terjadi Rabu (2/4/2025) sore sekitar pukul...