Mohammed Aarai
Berita Unik, (harapanrakyat.com),-
Seorang siswa sekolah dasar di Kota Bareilly, India, dinyatakan tewas oleh pihak rumah sakit setempat. Penyebabnya, anak tersebut mengalami pendarahan yang cukup parah di bagian kepalanya. Selidik punya selidik, siswa tersebut mendapat perlakuan tindakan kekerasan saat berada di sekolah.
Dilansir dari mirror.co.uk, Rabu (01/07/2015), menyebutkan, kasus kekerasan terhadap siswa di wilayah India memang kerap terjadi. Kali ini, pelakunya justru Kepala Sekolah dasar itu sendiri. Kepala Sekolah bernama Avinash Saraswat (47) tega membunuh siswanya itu lantaran masalah iuran sekolah.
Informasi yang berhasil dihimpun, Avinash Saraswat merasa kesal karena sudah hampir dua bulan orangtua korban, Mohammed Aarai, belum juga membayar iuran sekolah, yang besarannya mencapai Rp. 900 ribu.
Pada saat kejadian, Avinash Saraswat memegangi kepala siswa tersebut dan membenturkannya ke tembok berulangkali. Mengetahui siswa itu tidak bernafas, pegawai sekolah melarikannya ke rumah sakit.
Ketika diberitahu anak itu dinyatakan tewas, Avinash Saraswat membawa jasad siswa tersebut dan membuangnya di jalan. Aksi bejat kepala sekolah itu dengan cepat didengar oleh pihak keluarga beserta warga. Ayah korban, Nasim, bersama puluhan warga pun mendatangi sekolah dan mencari keberadaan kepala sekolah.
Menteri Perempuan dan Kesejahteraan Anak India, Maneka Gandhi, menginstruksikan agar kepala sekolah tersebut ditangkap dan mendapat hukuman yang setimpal. Sementara Humas Polres setempat, Brijesh Srivasta, mengaku langsung menindaklanjuti kasus pembunuhan siswa tersebut. (deni/R4/HR-Online)