Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran, Drs. Muklis, mengatakan, pihaknya sudah mengupayakan perhatian terhadap keberadaan potensi pariwisata Pantai Karapyak, di Desa Bagolo, Kecamatan Kalipucang, Kabupaten Pangandaran.
“Saat ini, kami sedang mengajukan pembangunan benteng penahan ombak untuk mengantisipasi abrasi. Selain itu, kami juga sudah menyediakan fasilitas berupa tempat peristirahatan bagi pengujung atau wisatawan,” kata Muklis, ketika ditemui HR, pekan lalu.
Muklis mengakui, saat ini fasilitas lain yang belum terealisasi adalah sarana lampu Penerangan Jalan Umum (PJU). Dia juga memastikan, segala bentuk kebutuhan fasilitas penunjang objek wisata Pantai Krapyak sudah diusulkan.
Muklis pun tidak membantah terkait minimnya kunjungan wisatawan ke pantai karapyak karena minimnya fasilitas pendukung. “Kami pun sepakat apabila pantai karapyak dikembangkan dengan baik, akan menjadi salah satu destinasi wisata unggulan di Kabupaten Pangandaran. Karena potensinya tidak kalah bagusnya dengan objek wisata pantai lainnya,” ungkapnya. (Ntang/Koran-HR)
Berita Terkait
Ini Penyebab Pantai Karapyak Pangandaran Kerap Sepi Wisatawan