Ilustrasi. Photo : Ist/ Net
Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Tarmudin (54), warga Dusun Sukahurip, RT 01 RW 01, Desa Sukasari , Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Raya Parigi, atau tepatnya di depan kantor Polsek Parigi, Desa Parigi, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Minggu (28/06/2015). Dia mengalami patah tulah di bagian kakinya setelah motor yang dikendarainya menabrak sebuah tembok bangunan.
Anggota Satuan Intel Polsek Parigi, Briptu Yusuf, ketika ditemui HR Online, Minggu (28/06/2015), mengungkapkan, kecelakaan pedagang ayam ini dipicu lantaran rasa kantuk yang begitu kuat.
“Kecelakaan terjadi di depan Kantor Mapolsek. Korban langsung dievakuasi ke Puskesmas Parigi,” kata Yusuf.
Yusuf menuturkan, Tarmudin mengendarai sepeda motor Honda NF 100 berwarna biru. Dia sedang mengantarkan ayam untuk dijual di wilayah Cijulang dan Cimerak. Naas, saat berada di wilayah Parigi, rasa kantuk menghinggainya.
“Kami sudah menghubungi pihak keluarga melalui handphone korban. Pihak keluarga akan segera menjemputnya,” pungkas Yusuf. (Askar/R4/HR-Online)