Figo saat dievakuasi tim medis. Photo : Ist/ Net
Berita Unik, (harapanrakyat.com),-
Audrey Stone (62), pria Amerika Serikat yang mengalami tunanetra ini diselamatkan dari insiden kecelakaan lalu lintas (laka lantas) oleh seekor anjing bernama Figo. Figo diketahui sengaja menabrakkan dirinya agar Audrey Stone tidak tertabrak sebuah bus yang saat itu melintas.
Seperti dilansir dari situs berita Emirates, Senin (15/06/2015), mengungkapkan koronologis kejadian tersebut. Hari itu, Audrey Stone sedang berjalan-jalan dengan Figo. Keduanya berencana menyebrangi jalanan Kota Brewster. Tapi dari kejauhan, sebuah bus sekolah sedang melaju.
Kapolsek setempat, John Del Gordo, mengatakan, kala itu Figo berada di sisi kiri audrey Stone. Figo kemudian berputar arah dan menambarakan diri ke roda bagian depan bus. Upaya Figo tidak sia-sia, karena sang sopir kemudian menghentikan bus secara mendadak.
“Dia (Audrey Stone) memang tertabrak, tapi itu tidak terlalu fatal. Dia hanya mengalami sedikit luka ringan di beberapa bagi bagian tubuhnya. Sementara Figo (anjing), nyaris saja nyawanya melayang,” katanya.
Tidak berselang lama, Paul Schwartz, saksi mata, mengaku langsung memberikan pertolongan. Dia juga mengaku terharu setelah melihat hubungan emosional antara Figo dan Audrey.
“Meski terluka parah, Figo sama sekali tidak memperlihatkan rasa sakit. Saat itu, Audrey justru berteriak memanggil-manggil Figo,” katanya. (Deni/R4/HR-Online)