Sebanyak 15 pasang peserta Mojang Jajaka Kamtibas Polresta Banjar, berphoto bersama Kapolresta Banjar, AKBP. Novri Turangga. Photo: Hermanto/HR.
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Dalam rangka HUT Bhayangkara ke-69, Polres Kota Banjar, Jawa Barat, akan menggelar pemilihan Mojang Jajaka Kamtibmas. Kegiatan tersebut merupakan program unggulan Polresta Banjar, dengan tujuan kedepannya akan dijadikan duta kamtibmas.
Hal tersebut dikatakan Kapolresta Banjar, AKBP. Novri Turangga. Menurutnya, Mojang Jajaka Kamtibmas Polresta Banjar melibatkan anggota kepolisian dan juga masyarakat, khususnya bagi kaum muda-mudi yang ingin menjadi Mojang Jajaka untuk dijadikan sebagai duta kamtibmas.
“Namanya juga mojang jajaka, tentunya ya pesertanya pasti kaum muda-mudi. Hal ini bertujuan untuk memberikan kesempatan kepada generasi muda yang ada di Kota Banjar,” ujar Novri, kepada HR, Jum’at (26/06/2015).
Dia menambahkan, peserta Moka Kamtibmas membutuhkan sekitar 25 pasang, dan saat ini baru ada 15 pasang dari jajaran kepolisian. Sedangkan, untuk sisanya dari masyarakat Kota Banjar.
Mereka nantinya akan mewakili daerahnya masing-masing untuk ikut berpartisipasi menjadi Duta Kamtibmas, dan akan memberikan penyuluhan mengenai hukum, keamanan, serta ketertiban di masyarakat.
Pemilihan Moka Kamtibmas ini merupakan program Kapolresta Banjar, dan merupakan pemilihan pertama yang diselenggarakan oleh pihak kepolisian. Bahkan, acara ini pun baru pertama kali di Indonesia.
“Kegiatan ini rencananya diselenggarakan setelah Lebaran. Untuk saat ini, kita masih mencari pemuda-pemudi yang ingin ikut serta menjadi Mojang Jajaka Kamtibmas Polresta Banjar,” pungkas Novri. (Hermanto/R3/Koran-HR)