Kadin Banjar saat menggelar audiensi dengan Komisi II DPRD Kota Banjar, Senin (04/05/2015). Photo : Nanang Supendi/ HR
Berita Banjar, (harapanrakyat.com),-
Untuk meningkatkan peran Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Banjar, Jawa Barat, dalam waktu dekat ini akan melaunching sejumlah program, salah satunya Wirausaha Desa/ Kelurahan.
“Kami siap mengembangkan dan mendukung wirausaha kreatif yang ada di desa dan kelurahan se Kota Banjar,” kata Ketua Kadin Banjar, Moch. Rahmat Syarifudin, saat audensi dengan Komisi II DPRD Banjar, Senin (04/05/2015), bertempat di ruang rapat Paripurna DPRD.
Program wirausaha desa/ kelurahan, kata Rachmat, sudah merupakan komitmen Kadin Banjar. Menurutnya, hal itu juga merupakan program jangka menengah serta peningkatkan peran UMKM di Banjar dalam konteks pembiayaan dan pendampingan usaha.
“Sebenarnya program ini sudah dijalankan dua tahun kebelakang. Namun karena sesuatu hal, belum sepenuhnya desa/ kel tersentuh. Makanya mulai minggu depan, kita akan turun lagi ke 25 desa/ kelurahan yang ada di Banjar,” tandasnya.
Rachmat menjelaskan, gerakan wirausaha desa, dimaksudkan untuk mengajak dan menumbukan semangat masyarakat di pedesaan/ kelurahan untuk mengembangkan potensi di wilayahnya masing-masing (potensi lokal).
“Kami memandang, dengan gerakan ini masyarakat desa/ keluarahan akan lebih berdaya untuk mengoptimalkan potensi SDA lokal dan pembinaan SDM sebagai agen penggerak pembangunan pedesaan,” ungkapnya.
Targetnya, imbuh Rachmat, UMKM yang ada akan disaring dan dibina. Sejauh ini, Kadin baru menjaring antar 50 s.d 100 UMKM. Untuk itu, dengan gerakan wirausaha desa, tercipta wirausaha baru dan mampu menopang laju pertumbuhan ekonomi di Kota banjar. (Nanks/R4/HR-Online)