Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),-
Seorang siswi kelas 9 di SMPN 1 Kalipucang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, memilih bekerja daripada menyelesaikan sekolahnya. Pihak sekolah mengaku sudah menahan agar siswa bernama Santika Erni, tetap menyelesaikan dulu pendidikannya.
Kepala SMPN 1 Kalipucang, Dede, saat ditemui harapanrakyat.com, Minggu (03/05/2015), mengatakan, Santika Erni resmi mengundurkan diri jauh hari sebelum Ujian Nasional (UN) digelar.
“Yang bersangkutan pergi ke Bandung untuk bekerja. Kami sudah berupaya
membujuk anak tersebut beserta orang tuanya agar tidak mengundurkan diri, dan mesti menamatkan jenjang pendidikan sembilan tahun. Pasalnya ujian nasional sudah dekat. Namun, keduanya sama-sama besikeras sepakat berhenti dan memilih bekerja,” kata Dede. (Ntang/R3/HR-Online)