Tanggul Sungai Ciseel, di wilayah Desa Sidaharja, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, sudah sejak lama dibiarkan ambrol. Photo : Suherman/ HR
Berita Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Tanggul penahan Sungai Ciseel, di Desa Sidaharja, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, tepatnya di Dusun Ciporoan, RT 14 RW 04 dan Dusun Sidaharja, RT 18 RW 03, terus mengalami pengikisan hingga akhirnya tebing tanggul itu ambrol. Peristiwa itu terjadi setelah hujan terus mengguyur wilayah tersebut. Kini, warga yang berada di wilayah Sungai Ciseel menjadi resah.
Ismanudin (52), warga yang tinggal tidak jauh dari lokasi, kepada Koran HR, Senin (21/04/2015) lalu, mengatakan, kendati peristiwa longsornya tanggul itu sudah lama, tapi sampai saat ini Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy masih belum melakukan perbaikan.
Hal serupa disampaikan Suparto (60), tokoh masyarakat Sidaharja, Sabtu (18/04/2015) lalu. Menurut dia, instansi dan dinas terkait belum juga memperbaiki kondisi tanggul yang longsor itu. Padahal masyarakat di Sidaharja sudah semakin mengkhawatirkan pengikisan tanggul yang kian melebar tersebut.
Kepala Desa Sidaharja, Saepudin, saat ditemui Koran HR, Senin (20/04/2015) lalu, membenarkan kondisi tanggul sepanjang 50 meter yang mengalami longsor belum lama ini. Dia juga tidak menyangkal bahwa peristiwa itu membuat warga di sekitar tanggul menjadi merasa khawatir.
“Kami telah mengajukan proposal permohonan perbaikan tanggul ke BBWS Citanduy. Mudah-mudahan pihak BBWS segera meninjau ke lokasi dan segera memperbaiki tanggul ini,” terangnya. (Suherman/Koran-HR)