Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita BanjarIni Produksi Batu Permata Asal Kota Banjar yang Dikenal di Berbagai Daerah

Ini Produksi Batu Permata Asal Kota Banjar yang Dikenal di Berbagai Daerah

Koswara (37), pengrajin batu permata yang membuka galeri di jalan Parunglesang no 34 Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, saat mengolah bahan batu permata. Foto: Hermanto/HR

Ini Produksi Batu Permata Asal Kota Banjar yang Dikenal di Berbagai Daerah

Banjar, (harapanrakyat.com),-

Koswara (37), pengrajin batu permata yang membuka galeri di jalan Parunglesang no 34 Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat ini, tampaknya sudah berkeliling daerah untuk mempromosikan hasil karyanya. Sejumlah acara pameran batu permata yang diselenggarakan di beberapa daerah pun sudah dia dijajali.

Alhasil, hasil karyanya tak hanya diakui di Kota Banjar saja, tetapi orang luar daerah pun sudah mulai melirik. Bahkan, sekelas artis legendaris Doel Sumbang, pernah membeli cincin batu permata yang diproduksi di galerinya.

Saat ditemui HR, Minggu (01/03/2015), Koswara, mengaku dirinya selalu menyempatkan untuk mengikuti acara pameran batu permata atau batu akik di berbagai daerah. Aneka ragam koleksi batu dalam berbagai bentuk, mulai dari batu cincin hingga liontin yang diproduksinya, selalu laris manis apabila dijajakan di berbagai pameran di luar daerah.

Selain mencoba mengadu keberuntungan, mengikuti berbagai pameran batu mulia di luar daerah, diakui Koswara, kerena ingin mengangkat nama Kota Banjar.”Saya ingin mengenalkan kepada masyarakat di luar daerah bahwa di Kota Banjar pun ada produksi batu akik yang berkelas tinggi. Saya berharap upaya saya ini dapat mengangkat nama Kota Banjar, khususnya di penggemar batu permata,”terangnya.

Koswara pun mengaku beberapa pejabat di Kota Banjar, seperti Kapolres dan pejabat di lingkungan Pemkot Banjar, sering menyambangi sekaligus membeli batu permata di galerinya. “ Kalau artis Doel Sumbang, saat itu membeli batu cincin jenis Labradorite Papua dengan harga Rp. 1 juta,” katanya. (Hermanto/R2/HR-Online)

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

Air Sungai Ciputrahaji Meluap, Ratusan Rumah di Dusun Pongporang Ciamis Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Ciamis selatan membuat air Sungai Ciputrahaji meluap. Akibatnya, ratusan rumah warga Dusun Pongporang, Desa Sindangrasa, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten...
Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...