Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita PangandaranHiu Naga Bintang Terdampar Jadi Tontonan Wisatawan Pangandaran

Hiu Naga Bintang Terdampar Jadi Tontonan Wisatawan Pangandaran

Berita Pangandaran, (harapanrakyat.com),- Hiu naga bintang yang terdampar di pantai barat Pangandaran sempat mengejutkan warga dan sejumlah wisatawan, Senin, (30/03/2015). Terdamparnya hiu tersebut juga menjadi tontonan menarik bagi sejumlah wisatawan, terlebih mereka yang baru melihat hiu berukuran besar dan panjang itu secara langsung.

Baca juga: Ini Sebabnya Mengkonsumsi Hiu yang Mati di Pangandaran Berbahaya

“Baru kali ini kami sekeluarga melihat ikan hiu naga bintang yang berukuran sangat panjang dan besar ini secara langsung. Sebelumnya kami tidak pernah melihat hiu secara langsung,” ucap Eko wisatawan asal Cianjur kepada HR online, Senin, (30/03/2015).

Hal serupa dikatakan Nani, wisatawan asal Kota Bandung. Meski sempat merasa takut, Nani dan keluarganya tak mau kehilangan peristiwa langka tersebut dengan mengabadikannya dengan jepretan dari smart phone miliknya.

“Baru kali ini lihat secara langsung. Sempat takut, tapi asyik juga moment ini buat selfie,” ungkapnya kepada HR online.

Tidak hanya Nani dan Eko yang mengabadikan peristiwa langka tersebut. Wisatawan dan warga Pangandaran pun ramai-ramai mengabadikan terdamparnya hiu naga bintang. Hiu naga bintang yang diperkirakan memiliki bobot 3 ton itu, akhirnya berhasil di evakuasi nelayan dan petugas untuk dilepaskan kembali ke tengah laut. (Ntang sr/R1/HR-Online)

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...