Kamis, April 24, 2025
BerandaBerita CiamisSopir Truk Barang Keluhkan Pungli Tiga Bulanan di Pos Timbangan Ciamis

Sopir Truk Barang Keluhkan Pungli Tiga Bulanan di Pos Timbangan Ciamis

Ilustrasi Pos Timbangan. Foto: Ist/net

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Sejumlah sopir truk muatan barang mengeluhkan pungutan liar (pungli) atau tilang khusus yang dilakukan Petugas UPTD Timbangan Dinas Perhubungan Jabar yang berada di daerah Sindangrasa, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis. Pasalnya, mereka harus membayar uang pungli setiap tiga bulanan. Padahal, para sopir mengaku setiap melewati Pos Timbangan, mereka selalu membayar kewajiban.  

Menurut keterangan sopir truk asal Banjarsari, Kabupaten Ciamis, yang namannya enggan disebutkan, Senin (8/12/2014), mengaku merasa keberatan dengan pungli tiga bulanan tersebut. Apalagi, pendapatan atau sopir truk barang sangat pas-pasan.

Kepada HR, dia juga mengaku setiap hari mengirim gabah ke Bandung. Setiap hari juga dia melewati pos Timbangan Sindangrasa Ciamis. Kewajiban membayar retribusi dia tunaikan sebagaimana ketentuan yang berlaku.

Lebih lanjut dia mengungkapkan besaran pungli tiga bulanan yang dipatok petugas Pos Timbangan Sindangrasa tersebut. Besaran punglinya mencapai Rp 180 ribu. Pungli sebesar itu bagi profesi sopir yang berpenghasilan rendah seperti dirinya sangat memberatkan.

“Sehari uang makan hanya Rp 300 ribu, membayar timbangan ditanggung supir. Sedangkan saya melewati dua timbangan, Ciamis dan Gentong, satu timbangan membayar Rp 30 ribu, sehingga dua timbangan menjadi Rp 60 ribu,” ungkapnya.

Ketika dikonfirmasi HR, Petugas Pos Timbangan Sindangrasa Ciamis, Jamal, Selasa (9/12/2014), membantah ada pungli tiga bulanan terhadap sopir muatan barang. “Kami tidak pernah melakukan tilang khusus (pungli) kepada supir truk yang memang setiap hari masuk timbangan. Sebab mereka sudah memberikan retribusi kepada timbangan sesuai kapasitas muatan truk yang mereka bawa,” jelasnya.

Jamal menandaskan, tilang dilakukan kepada kendaraan bermuatan barang yang tidak melewati Pos Timbangan. Tilang itupun dilakukan oleh petugas kepolisian yang berjaga malam di Pos Timbangan. Soal tilang khusus tiga bulanan, Jamal pun dengan tegas menyangkalnya.

“Mungkin itu tilang yang diterima sopir kendaraan bermuatan barang yang tidak masuk ke Pos Timbangan,” pungkasnya. (es/Koran-HR) 

Peternak Ayam Terancam Merugi

Akibat Harga Anjlok Peternak Ayam Terancam Merugi, Begini Kata DKP3 Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan atau DKP3 Kota Banjar, menyampaikan beberapa faktor penyebab yang mengakibatkan harga ayam di tingkat peternak anjlok. Seperti diketahui,...
Tembok Rumah Semi Permanen

Tembok Rumah Semi Permanen Milik Warga Kota Banjar Ambruk, Penghuni Diungsikan Sementara

harapanrakyat.com,- Diduga karena sudah lapuk dan kondisi tanah labil, tembok rumah semi permanen milik Eti Rohaeti, warga  Lingkungan Banjarkolot, Kelurahan Banjar, Kecamatan Banjar, Kota...
Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah

Eksponen FPSKB Tanggapi Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumah Dinas DPRD Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Eksponen Forum Peningkatan Status Kota Banjar (FPSKB) Kota Banjar, Jawa Barat, menanggapi kasus hukum yang menjerat DRK, Ketua DPRD Kota Banjar dalam dugaan...
Pohon Tumbang di Sumedang

Pohon Tumbang di Sumedang Tutup Sebagian Badan Jalan, Arus Lalin Sempat Tersendat

harapanrakyat.com,- Sebuah pohon tumbang di Sumedang, Jawa Barat, menutup sebagian badan jalan jalur nasional Bandung-Cirebon. Pohon tersebut tumbang akibat hujan deras dan angin kencang...
Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Arianto Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Dirumorkan Jadi Calon Pelatih di SEA Games 2025, Nova Pilih Fokus ke Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17

Belakangan beredar kabar bahwa Nova Arianto akan menjadi calon pelatih Timnas Indonesia U-23 untuk ajang SEA Games 2025. Sebagai informasi, SEA Games akan berlangsung...
Yamaha Cygnus Griffith 2025, Skutik Premium dengan Gaya Futuristik dan Performa Irit

Yamaha Cygnus Griffith 2025, Skutik Premium dengan Gaya Futuristik dan Performa Irit

Siapa sangka, Yamaha kembali menggebrak pasar dengan "masterpiece" terbarunya!. Ya, Yamaha Cygnus Griffith 2025 resmi meluncur dan langsung menarik perhatian publik baru-baru ini, terutama...