Nonton bareng Balad Galuh, di Gedung KNPI Ciamis. Foto: Dian SW/HR
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Sebagai bentuk dukungan dari masyarakat Ciamis, Balad Galuh yang bekerjasama dengan pengurus Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Ciamis menggelar nonton bareng laga semifinal Divisi Utama antara PSGC Ciamis kontra Borneo FC, di Gedung KNPI Ciamis, Senin (24/11/2014) sore.
Panglima Balad Galuh, Eko, mengatakan, nonton bareng tersebut merupakan dukungan pada skuad laskar galuh yang tidak bisa datang langsung ke stadion Sidoarjo.
”Sebenarnya malam kita sudah mau berangkat ke sidoarjo. Namun karena keamanan kurang terjamin dan banyak ramai ancaman di dunia maya, kita tidak ingin mengambil resiko, apalagi dengan jumlah yang berangkat hanya sedikit,” ujarnya.
Tapi, pihaknya bersyukur walaupun tidak datang langsung ke Sidoarjo, bisa mengadakan nonton bareng bersama masyarakat Ciamis. ” Ini bentuk dukungan dari kami selaku Superter dan masyarakat Ciamis,” tuturnya. (DSW/R2/HR-Online)