Manejer Tim PSGC Ciamis, H. A. Herdiat
Ciamis, (harapanrakyat.com),-
Pertandingan antara PSGC Ciamis kontra PSS Sleman, yang akan digelar pada hari Rabu, 22 Oktober 2014, di Stadion Galuh Ciamis lalu, merupakan laga kandang terakhir babak delapan besar Divisi Utama Liga Indonesia yang akan dijalani punggawa Laskar Galuh.
Manejer Tim PSGC Ciamis, H. A. Herdiat, ketika ditemui HR di bilangan Stadion Galuh Ciamis, Rabu (22/10/2014), mengatakan, pertandingan tersebut sekaligus laga kandang untuk perpisahan pemain. Setelah bermain imbang lawan PSS, sudah dipastikan PSGC tersingkir dari perebutan tiket ke semifinal.
“Setelah selesai kompetisi delapan besar Divisi Utama Liga Indonesia, untuk sementara waktu tim akan dibubarkan terlebih dahulu. Dan nanti kita akan fokus kembali di penyisihan Divisi Utama tahun 2015 dan rencananya akan mempertahankan 50 persen pemain lokal,” ungkap Herdiat. \(es/Koran-HR)\