Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita CiamisKacian! Ratusan Siswa di Jatinagara Ciamis Belajar di Tenda

Kacian! Ratusan Siswa di Jatinagara Ciamis Belajar di Tenda

Para peserta didik terpaksa belajar di tenda dan mesjid, akibat kekurangan jumlah ruang kelas. Photo : Dian Sholeh WP/ HR

Ciamis, (harapanrakyat.com),-

Ratusan peserta didik Sekolah Menengah Pertama Islam Terpadu (SMPIT) Miftahul Huda 2 Bayasari, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terpaksa harus belajar di tenda dan mesjid.

Pasalnya jumlah ruang kelas untuk belajar mereka masih terbatas. Akibat kondisi itu, tidak jarang para peserta didik terpaksa menulis pelajaran dengan cara duduk membungkuk, bahkan sebagian lagi harus tengkurap di lantai.

Kepala SMP IT Miftahul Huda 2, Sobirin S.Pd.,M.Pd., Senin (15/9/2014), mengatakan, kekurangan jumlah ruang kelas untuk belajar para peserta didik SMP IT Mifathul Huda 2 Bayasari mencapai 13 lokal.

Menurut Sobirin, pihaknya baru memiliki 7 lokal kelas yang selama ini digunakan untuk proses kegiatan belajar mengajar. “Terpaksa, peserta didik yang tidak kebagian kelas, mereka belajar di tenda dan mesjid. Kondisi ini sudah berjalan selama dua bulan,” katanya.

Diakui Sobiri, jumlah peserta didik yang masuk terus ke SMP IT Miftahul Huda 2 Bayasari terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Saat ini, jumlah peserta didik kelas tujuh mencapai 285 orang, kelas delapan 222 orang, dan kelas sembilan 153 orang.

”Kami berharap segera ada perhatian dari pemerintah. Yang paling utamanya, penambahan ruang kelas,” tuturnya.

Lebih lanjut Sobirin mengungkapkan bahwa peserta didik yang masuk ke SMP IT bukan hanya berasal dari Ciamis saja. Akan tetapi juga dari luar Ciamis, seperti Tasik, Bogor, Bandung, Karawang, Tanggerang, Jakarta, Kalimantan, Manado, Palembang, Riau dan Cilacap.

Sejak berdiri tahun 2008 sampai sekarang, SMP IT baru memiliki tujuh lokal kelas. Rinciannya, empat lokal dari bantuan dari Pemerintah Provinsi jawa Barat dan tiga lokal bantuan dari pemerintah pusat.

”Semoga keadaan ini bisa cepat diatasi, baik dengan adanya bantuan dari pusat, provinsi atau pun dari pemerintah kabupaten,” pungkasnya. (dsw/Koran-HR)

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Bela Timnas Indonesia

Diabaikan Belanda, 5 Pemain Keturunan Ini Berpeluang Membela Timnas Indonesia

PSSI hingga kini masih menunjukkan keseriusan dalam memperkuat Timnas Indonesia melalui jalur naturalisasi. Kali ini PSSI kabarnya tengah menggandeng para pemain keturunan Indonesia, tapi...
Anak Sungai

Banjir Luapan Anak Sungai Citalahab Rendam Puluhan Rumah di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Curah hujan dengan intensitas tinggi membuat anak Sungai Citalahab meluap. Akibatnya beberapa titik tanggul jebol hingga air masuk dan merendam pemukiman warga di...
Pohon Petai Tumbang Timpa

Pohon Petai Tumbang Timpa Rumah dan Motor di Tasikmalaya, Kerugian Capai Puluhan Juta

harapanrakyat.com,- Hujan deras disertai angin kencang membuat sebuah pohon petai tumbang timpa rumah milik Jajang di Kampung Kiarabongkok, Desa Puspamukti, Kecamatan Cigalontang, Kabupaten Tasikmalaya,...
Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Feike Muller Latupeirissa, Pemain Keturunan Belanda Siap Gabung Timnas Indonesia untuk Piala Dunia U-17 2025

Salah satu pemain keturunan Indonesia asal Belanda, Feike Muller Latupeirissa, siap memperkuat Timnas U-17 pada ajang Piala Dunia 2025 mendatang. Tentunya, Nova Arianto menyambut...
Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran.

Begini Tanggapan Warga Kota Banjar Soal Wacana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Pangandaran 

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kota Banjar, Jawa Barat, menyambut positif wacana reaktivasi jalur kereta api Banjar-Pangandaran yang digulirkan oleh Gubernur Jabar Dedi Mulyadi. Wacana...
Kecelakaan Maut Truk Wing

Kecelakaan Maut Truk Wing Box Hantam Truk Tronton di Sumedang, Satu Meninggal

harapanrakyat.com,- Kecelakaan maut truk wing box bermuatan makanan ringan menabrak truk tronton pengangkut semen dan pohon terjadi di kawasan Kampung Warungbuah, Desa Padanaan, Kecamatan...